FKDM Kepulauan Seribu Tingkatkan Pengamanan Wilayah

Selasa, 07 Agustus 2018 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 3647

FKDM Kepulauan Seribu Tingkatkan Pengamanan Wilayah

(Foto: Rudi Hermawan)

Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kepulauan Seribu siap menjaga ketertiban dan keamanan untuk menyukseskan perhelatan Asian Games 2018 Jakarta - Palembang yang akan dimulai pada 18 Agustus mendatang.

Asian Games 2018 akan dirasakan ketika wisatawan berkunjung ke pulau-pulau. Untuk itu sejak dini kami menjaga kamtibmas

"Kami siap mewujudkan perhelatan Asian Games 2018 berjalan lancar dan membuat para peserta merasa aman," kata Maman Hudaya Ketua FKDM Kepulauan Seribu, Selasa (7/8).

Untuk itu, sambung Maman, pihaknya mengajak mengajak RT, RW masyarakat di Kepulauan Seribu untuk menyukseskan Asian Games.

"Asian Games 2018 akan dirasakan ketika wisatawan berkunjung ke pulau-pulau. Untuk itu sejak dini kami menjaga kamtibmas. Agar terhindar dari hal-hal buruk, salah satunya peredaran narkoba," ucapnya.

Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad menyambut baik FKDM yang akan ikut terlibat dalam menjaga dan menciptakan keamanan, ketertiban untuk menyukseskan Asian Games. Sebab ini merupakan salah satu bagian mempromosikan pariwisata di Kepulauan Seribu.

"Jika berwisata di Kepulauan Seribu aman, nyaman, maka akan secara cepat tersebar dari para atlet maupun ofisial yang berkunjung. Ini hal yang sangat positif," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Wagub Minta FKDM Ikut Sukseskan Asian Games

Wagub Minta FKDM Ikut Sukseskan Asian Games

Selasa, 07 Agustus 2018 3293

FKDM Diminta Sebagai Garda Terdepan Pencegahan Gangguan di Masyarakat

Anies Minta FKDM Tingkatkan Sinergi Dengan Pemprov DKI

Selasa, 31 Juli 2018 2264

 Seluruh Elemen Masyarakat Jaktim Diajak Sukseskan Asian Games

Seluruh Elemen Masyarakat Jaktim Diajak Sukseskan Asian Games

Kamis, 19 Juli 2018 2686

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11058

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 971

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 858

Ima Mahdiah memimpin pelaksanaan rapat paripurna DPRD DKI Jakarta

Ini Pandangan Umum Fraksi DPRD DKI Terhadap Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 740

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Kamis, 22 Januari 2026 404

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks