49 Warga Pendatang Baru di Rusun Kebon Kosong Dibuatkan SKDS

Rabu, 18 Juli 2018 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 2755

49 Warga Pendatang Baru di Rusun Kebon Kosong Dibuatkan SKDS

(Foto: Suparni)

Operasi Bina Kependudukan (Binduk) di gelar di kawasan rumah susun (Rusun) tahap III Kebon Kosong, RT 07/09, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat. Puluhan warga pendatang baru langsung dibuatkan surat keterangan domisili sementara.

Kita akan lebih intensifkan di Kemayoran ini jelang Asian Games

"Kita gelar di sini karena lokasinya berdekatan dengan wisma atlet Kemayoran. Kita akan lebih intensifkan di Kemayoran ini jelang Asian Games," ujar Bayu Meghantara, Wali Kota Jakarta Pusat, usai memimpin apel di halaman kantor Kelurahan Kebon Kosong, Rabu (18/7).

Operasi binduk dilakukan oleh 92 petugas gabungan dari Sudin Dukcapil, Sudin Sosial, Satpol PP, PTSP, Dishub, TNI, Polri dan lima petugas Kantor Imigrasi Jakarta Pusat.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Pusat, Remon Mastadian menambahkan, hasil penyisiran yang dilakukan oleh enam tim di setiap lantai rusun, ada 49 pendatang baru dari luar DKI Jakarta.

"Ada 49 pendatang kita buatkan SKDS dan lima WNA ditangani langsung oleh petugas imigrasi untuk proses lebih lanjut," tandasnya.

Khusus WNA yang terjaring tersebut, karena terkait administrasi kewarganegaraan dan izin tinggal yang tidak lengkap, dibawa petugas imigrasi ke kantornya untuk proses lebih lanjut.

BERITA TERKAIT
101 Warga Pendatang di Jalan Jaksa Dibuatkan SKDS

101 Warga di Jalan Jaksa Dibuatkan SKDS

Jumat, 13 Juli 2018 1630

178 Orang Berhasil Dijaring Dalam Operasi Biduk di Jakpus

Operasi Binduk di Jakpus, 53 Warga Dibuatkan SKDS

Rabu, 11 Juli 2018 1459

       48 Pekerja di Pulau Resort di Berikan SKDS

48 Pekerja di Pulau Resort Dibuatkan SKDS

Kamis, 12 Juli 2018 1904

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11062

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 973

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 875

Ima Mahdiah memimpin pelaksanaan rapat paripurna DPRD DKI Jakarta

Ini Pandangan Umum Fraksi DPRD DKI Terhadap Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 744

Seleksi Pelatihan Bahasa Jepang di PPKPI Pasar Rebo

Animo Pelatihan Bahasa Jepang di PPKPI Pasar Rebo Tinggi

Senin, 19 Januari 2026 711

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks