Pemprov DKI Canangkan Implementasi Revitalisasi SMK DKI

Minggu, 01 Juli 2018 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 2292

DKI Siap Jadi Pilot Revitalisasi SMK

(Foto: Rudi Hermawan)

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Muhadjir Effendy melakukan pencanangan Implementasi Revitalisasi SMK Provinsi DKI Jakarta, di SMK Negeri 26 Jakarta, Sabtu (30/6). 

Kami Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berkomitmen untuk melaksanakan Inpres nomor 9 tahun 2016

"Kami Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berkomitmen untuk melaksanakan Inpres nomor 9 tahun 2016," kata Anies.

Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 9 Tahun 2016 tentang Revitalisasi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dalam rangka Peningkatan Kualitas dan Daya Saing Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia.

"Jakarta memiliki keunggulan berupa pasar kerja yang luas, karena banyak sekali perusahaan yang siap dihubungkan dengan para lulusan SMK dan program ini akan memperkuat hubungan tersebut," ujarnya.

Anies menambahkan, program implementasi dan revitalisasi SMK ini dapat dikaitkan dengan kebijakan Pemprov DKI, salah satunya OK OCE.

Sementara itu, Muhadjir Effendy mengatakan, DKI Jakarta adalah salah satu provinsi yang telah mengawali pencanangan. 

"Kami sangat mendukung penuh DKI Jakarta untuk dijadikan semacam pilot revitalisasi SMK," tandasnya. 

Pencanangan ditandai dengan penyerahan lulusan SMK DKI Jakarta sebagai karyawan kepada 100 perusahaan sebagai mitra SMK DKI.


BERITA TERKAIT
Pemprov DKI Gelar Pertunjukan Musik Nusantara di Balai Kota

Pemprov DKI Gelar Pertunjukan Musik Nusantara di Balai Kota

Sabtu, 30 Juni 2018 2975

Sekda DKI Rapat Pembahasan Pelaksanaan Festival Jakarnaval 2018

Festival Jakarnaval 2018 Terus Dimatangkan

Jumat, 29 Juni 2018 2790

Anies : Penghapus Denda PKB dan PBB-P2 Membiasakan Warga Bayar Pajak

Anies Ajak Warga Manfaatkan Panghapusan Denda Pajak

Jumat, 29 Juni 2018 3349

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1209

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1090

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1592

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 595

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 849

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks