Layanan Si Dukun di Jaktim Terbitkan 1.637 KIA

Kamis, 28 Juni 2018 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 4434

Layanan Si Dukun di Jaktim Terbitkan 1.637 KIA

(Foto: doc)

Pelayanan Sistem Terintegrasi Dokumen Kependudukan Tiga Instansi (Si Dukun) three in one di tiga RSUD yang ada di Jakarta Timur sejak Januari-Mei telah menerbitkan 1.637 kartu identitas anak (KIA).

Di RSUD Budi Asih sebanyak 1.268 lembar, RSUD Pasar Rebo 367 lembar dan RSUD Matraman 22 lembar

Kepala Suku Dinas (Sudin) Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Timur, Sukma Wijaya mengatakan, tiga RSUD tersebut yakni RSUD Pasar Rebo, RSUD Budi Asih dan RSUD Matraman.

"Di RSUD Budi Asih sebanyak 1.268 lembar, RSUD Pasar Rebo 367 lembar dan RSUD Matraman 22 lembar," kata Sukma, di RSUD Matraman, Kamis (28/6).

Menurutnya, program Si Dukun ini akan terus dikembangkan karena manfaatnya besar bagi warga. Di mana setiap bayi yang lahir akan mendapatkan lima jenis layanan sekaligus.

Yakni bayi akan mendapatkan surat keterangan lahir dari rumah sakit. Kemudian bayi akan mendapatkan nomor induk kependudukan (NIK), Kartu Keluarga (KK), akta kelahiran dari Sudin Dukcapil serta ID kepesertaan BPJS Kesehatan.

"Kartu BPJS Kesehatan ini diterbitkan untuk mengantisipasi jika bayi tersebut perlu perawatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 907 Warga Mengurus KIA di RPTRA Cililitan

907 Warga Mengurus KIA di RPTRA Cililitan

Selasa, 17 April 2018 3073

 Empat Bayi di RSUD Pasar Minggu Dilayani Program Si Dukun

Empat Bayi di RSUD Pasar Minggu Dilayani Program Si Dukun

Sabtu, 16 Juni 2018 4105

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11252

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2305

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1176

Tiga Sungai di Jakarta Akan Dinormalisasi Atasi Banjir

Tiga Sungai di Jakarta akan Dinormalisasi

Sabtu, 24 Januari 2026 612

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 740

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks