Pelatihan Penanggulangan Kebakaran Digelar di RPTRA Sunter Muara

Sabtu, 12 Mei 2018 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2273

Gulkarmat Gelar Pelatihan Penanggulangan Kebakaran di RPTRA Sunter Muara

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Sabtu (12/5), menggelar pelatihan penanggulangan kebakaran di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Sunter Muara, Kelurahan Sunter Agung, Tanjung Priok.

Kegiatan bertujuan agar warga dapat melakukan penanganan dini 

Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Satriadi Gunawan mengatakan, kegiatan pelatihan diikuti sebanyak 40 peserta. Mereka merupakan para pengurus RT/RW, kader PKK dan Karang Taruna di wilayah RW 05 Sunter Agung.

"Materi pelatihan di antaranya simulasi penanganan kebakaran kompor gas dan pemadaman menggunakan karung basah serta Apar," katanya.

Selain pelatihan dan praktek, kegiatan juga menggelar sosialisasi dengan materi peran serta masyarakat terhadap pencegahan dan penanggulangan kebakaran di wilayah pemukiman.

"Kegiatan bertujuan agar warga dapat melakukan penanganan dini dan meminimalisir frekwensi serta dampak kebakaran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
50 Kader Jumantik Duri Pulo Dilatih Tanggulangi Kebakaran

50 Kader Jumantik Duri Pulo Dilatih Tanggulangi Kebakaran

Jumat, 11 Mei 2018 1857

Pegawai Puskesmas Pulau Harapan Diberikan Pelatihan

Pegawai Puskesmas Pulau Harapan Dilatih Tanggulangi Kebakaran

Rabu, 09 Mei 2018 1591

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1795

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 873

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1365

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1755

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1235

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks