Jaringan PJU di Akses Venue Asian Games Direvitalisasi

Jumat, 04 Mei 2018 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 2292

Jaringan PJU di Akses Venue Asian Games Direvitalisasi

(Foto: doc)

Sudin Perindustrian dan Energi (PE) Jakarta Timur melakukan revitalisasi jaringan lampu penerangan jalan umum (PJU) di akses menuju lokasi atau venue Asian Games. Kabel dan lampu-lampu yang rusak diganti dan diperbaiki.

Saat ini kita sudah lakukan perapihan jaringan di akses empat lintasan tamu-tamu negara Asian Games

"Saat ini kita sudah rapikan jaringan di akses empat lintasan tamu-tamu negara Asian Games. Yakni akses ke equestrian, velodrome, padepokan pencak silat dan Bandara Halim Perdana Kusuma," ujar Nurhidayat, Kepala Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Timur, Jumat (4/5).

Revitalisasi berupa penggantian kabel-kabel PJU yang rusak. Hingga saat ini penggantian kabel telah dilakukan untuk akses di Jalan Balap Sepeda, Jalan Raya Pemuda, Jalan Pacuan Kuda, Jalan TMII Raya dan Jalan Bandara Halim Perdana Kusuma.

"Khusus di Jalan Balap Sepeda, karena ada proyek LRT maka lampu-lampu PJU dilepas. Untuk penerangan diganti lampu temporary milik kontraktor," tandasnya.

Pihaknya juga memasang lampu LED smart system sebanyak 40 unit di masing-masing akses. Untuk di Jalan Raya Pemuda memiliki daya 120 watt. Kemudian di Jalan Bandara Halim Perdana Kusuma dengan daya 200 watt, Jalan TMII berdaya 200 watt dan di Jalan Pacuan Kuda memiliki daya 120 watt.

BERITA TERKAIT
Akses ke Venue Asian Games akan Dipasangi Neon Box

Akses ke Venue Asian Games akan Dipasangi Neon Box

Rabu, 02 Mei 2018 2212

Nuansa Asian Games Hiasi Halaman Kantor Wali Kota Jakbar

Nuansa Asian Games Hiasi Halaman Kantor Wali Kota Jakbar

Selasa, 01 Mei 2018 2300

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1140

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2828

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1005

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1507

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 818

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks