Wali Kota Jakut Tinjau Pelaksanaan Hari Kedua UNBK SMP

Selasa, 24 April 2018 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2462

Wali Kota Jakut Tinjau Pelaksanaan Hari Kedua UNBK SMP

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Wali Kota Jakarta Utara, Husein Murad, meninjau pelaksanaan hari kedua Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMPN 21, Jl Bandengan Utara, Penjaringan, Selasa (24/4). 

Mudah-mudan semua bisa lulus dengan baik dan bisa melanjutkan ke sekolah yang lebih tinggi

Dalam kesempatan ini, Husein memberikan motivasi dan mendoakan siswa agar bisa lulus dengan hasil memuaskan.  

"Mudah-mudan semua bisa lulus dengan baik dan bisa melanjutkan ke sekolah yang lebih tinggi," ucapnya. 

Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah 1 Jarta Utara, Budi Sulistiono mengatakan, pelaksanaan UNBK di SMPN 21 diikuti sebanyak 284 siswa dengan tiga sesi di tiga ruangan. Sedangkan keseluruhan siswa di wilayah 1 yang mengikuti UNBK sebanyak 9.348 siswa berasal dari 105 sekolah. 

"Sejak hari pertama tidak ada siswa yang berhalangan. Saya harap hari terakhir, Kamis (26/4) orang tua menjemput siswa seperti saat menyerahkan ke sekolah," ujarnya.

Sementara Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah 2 Jakarta Utara, Momon Sulaeman mengatakan, keseluruhan siswa yang mengikuti UNBK SMP di wilayahnya mencapai 9.412 siswa yang berasal dari 95 sekolah.

"Sejak kemarin berlangsung lancar dan hadir seluruhnya. Kalau ada yang berhalangan akan digelar susulan pada 8-9 Mei nanti," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Wali Kota Jakbar Tinjau Pelaksanaan UNBK Tingkat SMP

Wali Kota Jakbar Tinjau Pelaksanaan UNBK Tingkat SMP

Senin, 23 April 2018 2364

 Pelaksanaan UNBK di SMPN 241 Pulau Tidung Berjalan Lancar

Pelaksanaan UNBK di SMPN 241 Pulau Tidung Berjalan Lancar

Senin, 23 April 2018 4395

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11055

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 969

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 853

Ima Mahdiah memimpin pelaksanaan rapat paripurna DPRD DKI Jakarta

Ini Pandangan Umum Fraksi DPRD DKI Terhadap Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 739

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Kamis, 22 Januari 2026 404

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks