Wagub Dorong 13 TOD di Kawasan MRT Fase I

Senin, 23 April 2018 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 3188

Wagub Pimpin Rapat Persiapan Konsultasi Publik Pembangunan Stadion BMW

(Foto: Reza Hapiz)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mendorong adanya 13 transit oriented development (TOD) di kawasan Mass Rapid Transit (MRT) Fase I (Lebak Bulus-Bundaran HI).

Untuk itu, kita ingin ada sinergi dengan BUMN maupun pihak swasta

Sandi mengatakan, PT MRT Jakarta sudah resmi ditunjuk sebagai operator utama pelaksana konsep TOD yang mengintegrasikan hunian dengan moda transportasi tersebut.

"Ada 13 TOD yang didorong di Fase I. Untuk MRT fase selanjutnya juga akan diterapkan konsep TOD," ujar Sandi, usai menerima paparan terkait TOD MRT, di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (23/4).

Menurutnya, dalam paparan yang disampaikan terdapat sejumlah skema pembangunan berkonsep TOD.

"Prinsipnya, kita ingin meminimalisir anggaran. Untuk itu, kita ingin ada sinergi dengan BUMN maupun pihak swasta," tandasnya.

Sekadar diketahui, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus mengembangkan pembangunan berkonsep TOD. Tujuannya, untuk mengurangi penggunaan kendaraan pribadi, mengurai kemacetan, dan menekan polusi udara.

Selain itu, penerapan konsep ini diproyeksikan dapat meningkatkan pola hidup sehat dan aktif, meningkatkan akses kesempatan kerja maupun ekonomi, serta menambah pilihan moda pergerakan di kawasan perkotaan.

BERITA TERKAIT
Master Plan TOD MRT rampung pada Maret mendatang

Masterplan TOD MRT Ditarget Segera Rampung

Rabu, 28 Februari 2018 2326

Pembangunan Sarana Jaya Bakal Bangun Tower Berkonsep TOD di Lebak Bulus

Hunian Berkonsep TOD Bakal Dibangun di Lebak Bulus

Senin, 23 April 2018 3502

 Pembangunan Depo MRT Capai 92,5 Persen

Pembangunan Depo MRT Capai 92,5 Persen

Jumat, 13 April 2018 2218

Dua Rangkaian Kereta MRT Tiba di Jakarta

Dua Rangkaian Kereta MRT Tiba di Jakarta

Rabu, 04 April 2018 3403

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 789

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1298

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1166

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1680

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks