BPRD Gelar Pekan Olahraga Karyawan

Senin, 23 April 2018 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 2018

BPRD DKI Jakarta Gelar PORKA

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Untuk mempererat tali silaturahmi sekaligus menciptakan pola hidup sehat di lingkungan kerja, Badan Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD) DKI menggelar kegiatan pekan olahraga karyawan (PORKA) di ruang serba guna Gedung Dinas Teknis, Jalan Abdul Muis, Jakarta Pusat.

Kegiatan ini digelar dalam rangka mengolahragakan karyawan, sekaligus mempererat tali silaturahmi antar pegawai

Kepala BPRD DKI, Edi Sumantri mengatakan, kegiatan yang digelar mulai 20 April hingga 4 Mei ini mempertandingkan lima cabang olahraga, yaitu catur, bulutangkis, panahan, futsal dan tenis meja.

"Kegiatan ini digelar dalam rangka mengolahragakan karyawan, sekaligus mempererat tali silaturahmi antar pegawai di lingkungan BPRD DKI Jakarta," ujar Edi, Senin (23/4).

Ditambahkan Edi, event ini diikuti pegawai di lingkungan BPRD serta suku badan di wilayah. Nantinya, yang tampil sebagai juara satu, dua dan tiga bakal menjadi wakil BPRD dalam ajang olahraga antar instansi di lingkungan Pemprov DKI. 

"Nantinya, para juara di kegiatan ini akan jadi wakil BPRD saat event antar karyawan Pemprov DKI," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Sudin Gulkarmat Jakpus Adakan Pekan Olahraga dan Keterampilan

Sudin Gulkarmat Jakpus Adakan Pekan Olahraga dan Keterampilan

Rabu, 14 Maret 2018 3164

DWP DKI berikan efek besar terhadap kinerja suami

Sekda Apresiasi Pekan Olahraga Wanita DWP

Sabtu, 09 Desember 2017 2395

DWP DKI gelar Pekan Olahraga di Lapangan IRTI Monas

DWP Provinsi DKI Gelar Pekan Olahraga Wanita di Monas

Sabtu, 09 Desember 2017 3148

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1516

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1612

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 733

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 677

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1154

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks