Pemkot Jakpus Siap Ikuti Lurah Award 2018

Rabu, 04 April 2018 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 2357

Jakpus Ikut Serta Lomba Lurah Award 2018

(Foto: Suparni)

Wali Kota Jakarta Pusat, Mangara Pardede akan melakukan penilaian khusus kepada para lurah di wilayah yang dipimpinnya. Lima lurah terbaik akan diikutsertakan dalam ajang Lurah Award 2018.

Saya optimis kita akan dapat menyabet beberapa gelar dari kategori yang diperlombakan

"Kita sedang seleksi untuk lima lurah terbaik yang sesuai kriteria yang diminta panitia lomba," ujar Mangara, Rabu (4/4).

Menurut Mangara, kriteria yang ditetapkan yakni kecakapan kepemimpinan, penguasaan geografis wilayah, berintergritas, memiliki inovasi di wilayahnya, penyerapan anggaran, patuh pada peraturan dan kebijakan, serta memberdayakan masyarakatnya.

"Sebelum bulan Mei kita sudah serahkan hasil seleksi internal kita ke panitia. Karena Lurah Award akan digelar mulai Mei-Juni mendatang," tuturnya.

Mangara mengatakan, dalam ajang tersebut ada beberapa kategori yang dilombakan. Yaitu kategori lurah zaman now, lurah inovatif, lurah peduli lingkungan, lurah terfavorit dan lurah best of the best.

"Saya optimis kita akan dapat menyabet beberapa gelar dari kategori yang diperlombakan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Perencanaan Program Lurah dan Camat Dilaksanakan Mulai Maret

Perencanaan Program Lurah dan Camat Dilaksanakan Mulai Maret

Selasa, 14 Februari 2017 7159

Warga Diminta Awasi Kinerja Lurah Camat

Warga Diminta Awasi Kinerja Lurah Camat

Selasa, 23 Agustus 2016 4613

Evaluasi Kinerja Lurah Dibahas Dalam Rakor Kabupaten

Lurah-Camat Pulau Seribu akan Dievaluasi

Senin, 27 Juni 2016 4585

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469102

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308194

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284404

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261041

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196652

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik