Dinas KPKP Bentuk Komunitas Urban Farming

Selasa, 27 Februari 2018 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 4736

Dinas KPKP Bentuk Komunitas Urban Farming

(Foto: Oki Akbar)

Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta hari ini  membentuk komunitas pertanian perkotaan atau urban farming.

Komunitas pertanian perkotaan ini diharapkan dapat memberikan masukan, ide dan pemikiran yang sifatnya membangun

Komunitas tani ini dibentuk setelah 60 warga pengelola Gang Hijau dari lima kota melakukan pertemuan di kantor Dinas KPKP DKI Jakarta di Gunung Sahari, Jakarta Pusat.

"Komunitas pertanian perkotaan ini diharapkan dapat memberikan masukan, ide dan pemikiran yang sifatnya membangun," ujar Diah Meidiantie, Kabid Pertanian Dinas KPKP DKI Jakarta, Selasa (27/2).

Menurut Diah, masukan dan ide dari komunitas tani ini diperlukan untuk mewujukan program urban farming sesuai dengan Instruksi Gubernur Nomor 14 Tahun 2018 tentang Pelaksanaan Pertanian Perkotaan serta Desain Besar Pertanian Perkotaan Provinsi DKI Jakarta tahun 2018-2019.

"Selain itu, dengan pertemuan ini, warga Gang Hijau di DKI dapat mengenal satu sama lain," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sandi Resmikan Gang Hijau di Cempaka Putih Timur

Sandi Resmikan Gang Hijau di Cempaka Putih Timur

Kamis, 28 Desember 2017 5298

Dinas KPKP Target Tambah 160 Gang Hijau Tahun Ini

Dinas KPKP Tambah 160 Gang Hijau Tahun Ini

Senin, 19 Februari 2018 3308

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1139

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2828

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1005

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1505

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 818

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks