Kantor Lurah Pengadegan Jadi Tempat Pengungsian

Rabu, 07 Februari 2018 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 3089

Kantor Lurah Pengadegan Jadi Tempat Pengungsian

(Foto: Erna Martiyanti)

Sampai kini, tiga RT di Kelurahan Pengadegan, Jakarta Selatan masih terendam banjir. Bahkan, karena banyaknya warga yang mengungsi, kantor kelurahan setempat pun dijadikan tempat pengungsian.

Wilayah RT 05, 06, dan 07 berada di cekungan. Jadi masih tergenang

Lurah Pengadegan, Muhammad Mursid mengatakan, saat ini warga masih ada yang mengungsi. Sebab hingga kini RT 05, 06 dan 07 RW 01 masih terendam banjir setinggi 20-90 sentimeter.

"Wilayah RT 05, 06, dan 07 berada di cekungan. Jadi masih tergenang," ujarnya di kantornya, Rabu (7/2).

Mursid menuturkan, karena letak kantornya tidak jauh dari wilayah permukiman warga, maka dijadikan tempat pengungsian dan posko banjir. Tempat pengungsian di Pengadegan ada sebanyak empat titik.

Keempat titik pengungsian tersebut masing-masing Kantor Kelurahan Pengadegan, SDN 03 Pengadegan, Kantor Kecamatan Pancoran dan Madrasah.

"Hingga siang ini, tercatat masih ada 1.094 jiwa yang mengungsi di empat titik tersebut," ungkap Mursid.

Menurut Mursid, pasokan logistik di kelurahannya terbilang cukup. Dapur umum yang telah didirikan mampu membuat 500 porsi makan. Pihaknya sendiri mendapat bantuan makanan siap saji dari Palang Merah Indonesia (PMI).

"Kami banyak mendapatkan bantuan dari SKPD terkait. Ada juga dari kecamatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Permukiman di Cawang Kembali Tergenang

Permukiman di Cawang Kembali Tergenang

Rabu, 07 Februari 2018 2604

 250 KK di RW 07 Rawajati Masih Mengungsi

Sebagian Warga Rawajati Mulai Bersihkan Rumah

Rabu, 07 Februari 2018 2069

Lima RT di Rawajati Terendam Banjir Kiriman

Lima RT di Rawajati Terendam Banjir Kiriman

Senin, 05 Februari 2018 2357

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1252

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1129

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1643

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 425

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1480

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks