Lurah Diminta Aktif Pantau Kasus DBD

Rabu, 07 Februari 2018 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1806

 Anas Instruksikan Lurah Aktif Pantau Kasus DBD

(Foto: doc)

Wali Kota Jakarta Barat, Anas Efendi, menginstruksikan lurah untuk aktif memantau kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di wilayahnya serta gencar mensosialisasikan upaya penanggulangan. 

Hasil laporan sebanyak 41 kasus DBD terjadi di Jakarta Barat.

Dari lima wilayah kota, ungkap Anas, Jakarta Barat saat ini masuk wilayah tertinggi kasus DBD. Karena itu, dia meminta lurah lebih intensif memberdayakan masyarakat agar ikut aktif melakukan pencegahan.  

"Hasil laporan sebanyak 41 kasus DBD terjadi di Jakarta Barat. Kelurahan Kapuk, Kecamatan Cengkareng masih tertinggi sebanyak 11 kasus dan Kelurahan Wijaya Kusuma sebanyak 9 kasus," kata Anas Efendi, Rabu (7/2). 

Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat, Weningtyas Purnomo menjelaskan, selama periode Januari hingga 5 Februari tercatat sebanyak  41 kasus DBD terjadi di Jakarta Barat. 

"Dari delapan kecamatan di Jakarta Barat, hanya Taman Sari dan Tambora yang belum ditemukan kasus DBD," jelasnya. 

Ia menambahkan, wilayah yang memiliki kasus DBD terbanyak diharapkan segera mengaktifkan peran Jumantik serta mengajak warga untuk memeriksa jentik nyamuk di rumah masing-masing. 

"Bagi rumah yang ditemukan adanya jentik nyamuk, kami akan berikan sanksi admisnitrasi berupa penanaman pohon serta larvalisasi serta  memberikan bubuk abate," tandasnya.  

BERITA TERKAIT
Pemeriksaan Jentik di Bangunan Kosong Harus Dilakukan

Pemeriksaan Jentik di Bangunan Kosong Harus Dilakukan

Jumat, 12 Januari 2018 2883

Wakil wali Kota Jakpus Tinjau alat Larva Sonic Pembunuh Jentik Nyamuk

Wakil Wali Kota Jakpus Tinjau Alat Larva Sonic

Jumat, 12 Januari 2018 1917

Jumlah Penderita DBD di Jakpus Menurun Tahun Ini

Kasus DBD di Jakpus Menurun Drastis

Selasa, 25 Juli 2017 2776

Pemprov DKI akan lakukan kerjasama dengan kabupaten sekitar untuk cegah demam berdarah

Bappeda dan Tim Sinkronisasi Bahas Pencegahan DBD

Selasa, 18 Juli 2017 2288

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1179

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1064

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1562

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 843

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 545

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks