Organda DKI Siap Dukung Program OK OTrip

Selasa, 30 Januari 2018 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 1876

 Organda Siap Kawal Program OK Otrip

(Foto: Oki Akbar)

Organisasi Angkutan Darat (Organda) DKI Jakarta menyatakan siap mendukung program One Karcis One Trip (OK OTrip) yang digagas Gubernur dan Wakil Gubernur, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno untuk meringankan biaya transportasi warga.

Kami Organda DKI Jakarta men-support program OK OTrip,

"Kami Organda DKI Jakarta men-support program OK OTrip," ujar Shafruhan Sinungan, Ketua Organda DKI Jakarta di Balai Kota, Selasa (30/1).

Dukungan ini, kata Shafruhan, telah disampaikan sebelumnya kepada Sandiaga saat rapat koordinasi mengenai penyempurnaan OK OTrip. Termasuk terkait rencana rerouting trayek angkutan umum untuk mengoptimalkan program tersebut.

"Kita ingin program ini dapat menyentuh masyarakat sampai ke lingkungan," katanya.

Terkait rerouting trayek, Shafruhan mengaku telah berkoordinasi Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta. Berdasarkan data Organda, tercatat ada ratusan trayek aktif di Jakarta yang dilayani 12 ribu unit lebih angkutan umum.

"Kami sudah sepakat dengan Pak Kadishub untuk segera membentuk tim rerouting," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sandi Ingin Banyak Angkot Gabung OK Otrip

Wagub Ajak Pengusaha Angkutan Umum Gabung OK OTrip

Rabu, 24 Januari 2018 2492

DKI Tingkatkan Penjualan Kartu OK Otrip

20 Ribu Kartu OK OTrip Ditarget Terjual Dalam Dua Bulan

Selasa, 16 Januari 2018 2524

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1009

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 847

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1341

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 737

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1211

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks