Dewan Minta Pembangunan GOR Pademangan Direalisasikan di 2018

Rabu, 29 November 2017 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 2173

Dewan Minta Pembangunan GOR Pademangan Direalisasikan di 2018

(Foto: doc)

Badan Anggaran (Banggar) DPRD meminta Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) DKI Jakarta  memastikan APBD 2018 telah mengakomodir pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) di Pademangan, Jakarta Utara.

Ini usulan warga. Karena selama tiga tahun usulan tersebut belum juga terealisasi

"Ini usulan warga. Karena selama tiga tahun usulan tersebut belum juga terealisasi," ujar Tubagus Arief, anggota Banggar DPRD DKI Jakarta, Rabu (29/11).

Menurut Tubagus, keberadaan GOR tersebut sangat dibutuhkan warga sebagai tempat berolahraga dan ruang pertemuan.

"Kalau tidak dibangun-bangun, maka warga tidak akan memiliki ruang pertemuan," katanya.

Menanggapi hal ini, Ketua TAPD DKI Jakarta, Saefullah memastikan anggaran untuk pembangunan GOR Pademangan telah masuk dalam APBD 2018.

"GOR itu akan segera dibangun. Mudah-mudahan prosesnya tidak memakan waktu lama," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Paripurna Pengesahan APBD 2018 Digelar Kamis

Paripurna Pengesahan APBD 2018 Digelar Kamis

Selasa, 28 November 2017 3104

 Banggar Akan Efisiensikan Anggaran Kunker DPRD

Banggar akan Efisiensikan Anggaran Kunker DPRD

Selasa, 28 November 2017 1787

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469101

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308185

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284404

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261039

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196652

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik