Kecamatan Koja Siapkan Dua Ruangan Sekretariat OK OCE

Selasa, 28 November 2017 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 2833

Kecamatan Koja Siapkan Dua Ruangan Untuk Sekretariat OK OCE

(Foto: Nurito)

Sekretariat untuk program One Kecamatan One Centre of Entrepreneurship (OK OCE) di kantor Kecamatan Koja, Jakarta Utara telah disiapkan. Saat ini ruangan sedang dalam penataan dan beberapa perbaikan.

Saat ini masih kita lakukan penataan agar terlihat apik. Kita desain sedemikian rupa dengan dihiasi mural

Sekretariat OK OCE Kecamatan Koja, berada di lantai dasar sisi utara kantor. Ada dua ruangan yang disiapkan pihak kecamatan, yakni untuk ruang konsultasi dan sekretariat masing-masing berukuran 12 meter persegi.

Pada dinding bagian muka, terdapat mural sepasang ondel-ondel, rumah Betawi lengkap dengan taman yang di tengahnya terdapat sungai. Kemudian pada bagian bawahnya terdapat gambar pagar kayu keliling  warna merah muda. 

"Kita siapkan dua ruangan dan satu teras di lantai dasar untuk OK OCE. Saat ini masih kita lakukan penataan agar terlihat apik. Kita desain sedemikian rupa dengan dihiasi mural," kata Yusuf Majid, Camat Koja, Selasa (28/11).

Menurutnya, penyediaan sekretariat OK OCE ini menggunakan salah satu ruangan milik Satpol PP. Penataan ruangan menggunakan dana swadaya aparatur di kecamatan. Ditargetkan pekan depan sudah rampung.

"Ini tinggal finishing saja. Kita akan pasang pagar dan kanopi di teras. Kemudian jaringan internet, komputer dan menyiapkan meja serta kursinya," tandasnya.

Pada tahun 2018 mendatang, pihaknya akan mengajukan anggaran sebesar Rp 55 juta dari APBD DKI untuk operasional OK OCE. Program kerja OK OCE sepenuhnya akan ditangani oleh tim Paguyuban OK OCE bersama jajaran dinas terkait.

BERITA TERKAIT
 162 Kader PKK Koja Ikuti Sosialisasi Program OK OCE

162 Kader PKK Koja Ikut Sosialisasi Program OK OCE

Senin, 27 November 2017 4989

Sandi Siap Jadi Mentor Usaha Rintisan Generasi Muda

Sandi Siap Jadi Mentor Usaha Rintisan Generasi Muda

Kamis, 23 November 2017 2978

45 Pelanggar Perda Jalani Sidang Tipiring di PN Jaktim

45 PKL Jalani Sidang Tipiring di PN Jaktim

Jumat, 24 November 2017 2529

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1089

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 851

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1345

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 742

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1215

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks