Dua Truk Disiapkan Angkut Puing di Jl Cempaka Putih Raya

Senin, 02 Oktober 2017 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 2722

Sudin LH kerahkan dua Truk Untuk Angkut Puing

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Dua truk dikerahkan Suku Dinas Lingkungan Hidup (LH) Jakarta Pusat untuk membantu mengangkut puing sisa penertiban lapak pedagang di Jalan Cempaka Putih Raya.

Satu truk bisa mengangkut 10 meter kubik sampah

"Satu truk bisa mengangkut 10 meter kubik sampah. Kita juga kerahkan shovel untuk memudahkan pemindahan puing yang cukup berat ke truk," ujar Risart Serestian, Kepala Seksi Pengelolaan dan Limbah B3 Sudin Lingkungan Hidup Jakarta Pusat, Senin (2/10).

Menurut Risart, untuk sampah akan dibawa langsung ke Bantar Gebang. Sementara puing-puing sisa bangunan akan dibawa ke lahan yang berada di daerah Sunter, Jakarta Utara.

Sementara Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarat Pusat, mengerahkan dua unit mobil pompa.

"Satu unit kita buat semprot puing biar tidak berdebu. Sisanya kita siagakan kalau terjadi sesuatu," tandas Hardisiswan, Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat.

Sebanyak 20 lapak pedagang di Jalan Cempaka Putih Raya ditertibkan petugas untuk penataan kawasan. Nantinya lokasi tersebut akan dibangun loksem, agar para pedagang dan pembeli bisa lebih nyaman.

BERITA TERKAIT
Sisa Kebakaran Mulai Dibersihkan

Sudin LH Jakpus Bersihkan Puing Kebakaran di Benhil

Senin, 11 September 2017 2472

15 Karung Lumpur Diangkut Dari Saluran Air Jl Kusuma Atmaja

15 Karung Lumpur Diangkut dari Saluran Air Jl Kusuma Atmaja

Jumat, 29 September 2017 1686

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469098

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308163

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284400

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261035

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196650

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik