PT MRT Ditugaskan Buat Desain Penataan Trotoar Sudirman-Thamrin

Kamis, 28 September 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 3723

MRT Garap BED Penataan Trotoar Sudirman-Thamrin

(Foto: doc)

PT Mass Rapid Transit (MRT) mendapat penugasan membuat Basic Engineering Design (BED) untuk penataan trotoar Sudirman-Thamrin.

BED yang buat MRT lewat konsultan Jakarta Konsultindo

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Yusmada Faizal mengatakan total trotoar yang akan ditata di Sudirman-Thamrin sepanjang 6,5 kilometer. Saat ini masih dilakukan pematangan perencanaan.

"BED yang buat MRT lewat konsultan Jakarta Konsultindo," ujarnya, Kamis (28/9).

Menurut Yusmada, selain PT MRT, ada dua perusahaan swasta yang juga akan mengerjakan penataan trotoar di lokasi. Kedua perusahaan swasta tersebut mengajukan kenaikan Koefisien Lantai Bangunan (KLB) dengan kompensasi penataan trotoar.

"Kami dalam tim pembangunan trotoar bertugas untuk mengkoordinasikan tiga pihak ini dalam hal pelaksanaan juga memonitor," ujarnya.

Ia menyebutkan, penataan yang dilakukan meliputi street furniture seperti saluran air, ducting (utilitas), lampu, area hijau serta lainnya.

"Akhir Desember mulai. Sekarang ini lagi mulai pematangan perencananaan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sekda : Pembangunan Sepanjang Jl Sudirman - HI Bermanfaat Bagi Semua

Pelebaran Trotoar Sudirman-Thamrin Demi Kenyamanan Masyarakat

Kamis, 21 September 2017 2716

Pohon Terdampak Restorasi Total Trotoar Sudirman-Thamrin akan Didata

Pohon Terdampak Pelebaran Trotoar Sudirman -Thamrin Bakal Didata

Rabu, 20 September 2017 3097

Parkir Liar di Cawang Satu Mobil Mewah Diderek Petugas

Parkir di Trotoar, Lima Kendaraan Ditindak di Kramat Jati

Kamis, 21 September 2017 2894

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1712

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 873

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1365

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1755

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1235

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks