DPRD Minta Pembangunan Puskesmas Sesuai Target

Rabu, 27 September 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2393

DPRD Minta Pembangun Puskesmas Sesuai Target

(Foto: doc)

Komisi E DPRD DKI Jakarta, meminta Dinas Kesehatan mengawasi pembangunan 34 puskesmas. Sehingga pelaksanaan pembangunan bisa terlaksana sesuai target.

Setelah pembangunan puskesmas selesai nantinya masyarakat dapat merasakan peningkatan fasilitasnya

Sekretaris Komisi E  DPRD DKI Jakarta, Veri Younevil mengatakan, pembangunan puskesmas harus diawasi karena keberadaannya sangat dibutuhkan warga.  

"Setelah pembangunan puskesmas selesai masyarakat dapat merasakan peningkatan fasilitasnya. Karena fasilitas yang ada nantinya akan sama dengan RSUD," ujarnya, Rabu (27/9).

Dijelaskan Veri, puskesmas yang dibangun bakal dilengkapi dokter spesialis. Dengan begitu, masyarakat yang membutuhkan dokter spesialis tidak perlu ke rumah sakit untuk mendapat layanan pengobatan.

"Jadi masyarakat ke depan tidak harus berobat ke RSUD dan RS tipe A lain. karena di puskesmas sudah tersedia dokter spesialis serta peningkatan fasilitas," tegasnya.

Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Koesmedi Priharto mengungkapkan, selain 34 puskesmas, pada tahun ini pihaknya tengah membangun dua rumah sakit dan merenovasi tiga rumah sakit. 

Koesmedi juga menegaskan, pihaknya akan mengawasi dan memastikan pembangunan serta renovasi agar terlaksana sesuai target.

"Rumah sakit yang baru dibangun di Cipayung dan Kebayoran, sedang yang direnovasi di Cilincing, Kramat Jati dan Koja," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dewan Akan Tinjau Proses Rehab Gedung Sekolah Yang Diprediksi Rampung Desember

Komisi E Bakal Pastikan Renovasi Sekolah Selesai Tepat Waktu

Selasa, 26 September 2017 2063

Dinas Kesehatan Diminta Dampingi Anggota Dewan Saat Reses

Dinas Kesehatan Diminta Dampingi Anggota Dewan saat Reses

Rabu, 27 September 2017 1768

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2098

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 904

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1384

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1774

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1251

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks