Disparbud Borong Predikat Stand Terbaik di Dua Event Promosi

Senin, 25 September 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 2395

Disparbud DKI Borong Predikat Stand Terbaik

(Foto: Erna Martiyanti)

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta memborong predikat stand terbaik pada dua event promosi berbeda di Indonesia. Kedua event tersebut masing-masing Bandung INAFACT dan pameran Perdagangan Pariwisata dan Investasi (PPI) di Manado Expo 2017.

Dua lokasi event yang berbeda membuat kami harus mampu menyesuaikan konsep pelaksanaan dengan karakteristik masing-masing kota

"Dua lokasi event yang berbeda membuat kami harus mampu menyesuaikan konsep pelaksanaan dengan karakteristik masing-masing kota," kata Tinia Budiati, Kepala Disparbud DKI Jakarta, Senin (25/9).

Ia menuturkan, di pameran Bandung INAFACT 2017, pihaknya menggandeng industri wisata bahari Kepulauan Seribu dan Usaha Kecil Menengah (UKM) dengan menjual paket-paket wisata dan produk cinderamata unggulan. Sementara di PPI Manado Expo 2017 ditampilkan budaya Jakarta dalam bentuk relieve gedung, miniatur bajaj, serta atraksi memasak kerak telor.

"Terbukti dengan strategi yang tepat, stand kami di kedua event tersebut mampu menarik banyak pengunjung jika dibandingkan dengan peserta pameran lainnya," ucapnya.

Kepala Bidang Destinasi dan Pemasaran Disparbud DKI Jakarta, Hari Wibowo menambahkan,  keunikan desain stand, interaksi petugas atau juru penerang dengan pengunjung serta materi yang ditampilkan selama event menjadi penilaian dari panitia penyelenggara. Pada akhir penyelenggaraan pameran, penghargaan tertinggi berhasil diperoleh pihaknya sebagai juara pertama stand terbaik.

“Sebuah kebanggaan bagi kami yang mewakili Jakarta menjadi juara satu secara bersamaan di dua event yang diselenggarakan di dua kota besar di Indonesia," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Enjoy Jakarta Hadir di Pameran PPI Manado Expo 2017

Enjoy Jakarta Hadir di Pameran PPI Manado Expo 2017

Kamis, 21 September 2017 2709

Promosi Wisata DKI Sasar Warga Bandung

Wisata Kepulauan Seribu Dipromosikan di Bandung

Jumat, 22 September 2017 2378

Workshop Pameran Batik Adiluhung di Museum Tekstil Diminati Pengunjung

Pengunjung Antusias dengan Pameran Batik di Museum Tekstil

Minggu, 24 September 2017 3940

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1259

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1136

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1650

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 442

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1487

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks