PT PJA Berikan Promo Murah Masuk Dufan

Minggu, 10 September 2017 Reporter: Keren Margaret Vicer Editor: Toni Riyanto 6990

PT PJA Berikan Promo Murah Masuk Dufan

(Foto: Keren Margaret Vicer)

Perseroan Terbatas Pembangunan Jaya Ancol (PT PJA) memberikan promo murah untuk berkunjung ke wahana Dunia Fantasi (Dufan) di bulan September.

Silakan datang untuk menikmati fasilitas rekreasi yang aman serta nyaman di Dufan

Manager Komunikasi PT PJA, Rika Lestari menuturkan, untuk hari kerja harga normal tiket masuk Dufan Rp 200 ribu dan Rp 295 ribu saat akhir pekan atau libur nasional.

"Promo ini memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk masuk Dufan hanya Rp 100 ribu di hari kerja dan saat akhir pekan atau libur nasional Rp 150 ribu," kata Rika, Minggu (10/9).

Dijelaskannya, untuk mendapatkan harga promo ini, pengunjung harus mengisi data diri serta email di portal promodufan.ancol.com.

"Setelah di submit, secara otomatis akan terkirim kode unik ke email yang sudah mendaftar. Promo hanya dapat digunakan untuk satu kali penukaran satu orang," katanya.

Rika berharap, dengan adanya harga khusus ini betul-betul bisa dimanfaatkan masyarakat untuk berlibur ke wahana Dufan.

"Silakan datang untuk menikmati fasilitas rekreasi yang aman serta nyaman di Dufan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
HUT ke 33 Dufan Beri Program Khusus Bulan Agustus

Khusus Pengunjung Perempuan, Masuk Dufan Diskon 50 Persen

Jumat, 25 Agustus 2017 4987

 Kawasan Pantai Dan Dufan Ancol Jadi Favorit Wisatawan

Kawasan Ancol dan Dufan Jadi Tempat Favorit Liburan

Sabtu, 07 Mei 2016 10570

 Fauna Land Ancol Memiliki 109 Biota Unik

Ada Fauna Land di Ancol Taman Impian

Senin, 21 Agustus 2017 5691

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 786

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1297

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1165

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1678

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 602

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks