Sudin Dukcapil Jakpus Terbitkan 3.200 Kartu Identitas Anak

Rabu, 19 Juli 2017 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2458

Dukcapil Jakpus Terbitkan 3.200 KIA

(Foto: Istimewa)

Dalam periode Januari hingga Juni 2017, Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Sudin Dukcapil) Jakarta Pusat telah menerbitkan sebanyak 3.200 Kartu Identitas Anak (KIA).

Pelayanan KIA masih kami prioritaskan bagi anak-anak yang baru lahir hingga usia empat tahun

Kepala Sudin Dukcapil Jakarta Pusat, Remon Mastadian merinci, sebanyak 3.077 KIA diterbitkan melalui layanan di PTSP kecamatan maupun kelurahan. Sementara, 123 KIA diterbitkan melalui layanan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarakan.

"Pelayanan KIA masih kami prioritaskan bagi anak-anak yang baru lahir hingga usia empat tahun," kata Remon, Rabu (19/7).

Dijelaskannya, khusus di RSUD Tarakan, saat ini telah menjalankan program Sistem Integrasi layanan Kependudukan 3 in 1 (Si Dukun 3 in 1).

Artinya, bayi lahir langsung dibuatkan akta kelahiran dilengkapi NIK. Kemudian, NIK diintegrasikan dengan Kartu Keluarga (KK) dan data BPJS Kesehatan.

"Kalau pembuatan KIA di PTSP harus didukung surat keterangan kelahiran dari rumah sakit, KK, KTP ayah ibu, dan Surat Nikah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin Dukcapil Jaktim Terbitkan 200 KIA di Dua RSUD

Sudin Dukcapil Jaktim Terbitkan 200 KIA di Dua RSUD

Rabu, 17 Mei 2017 3743

670 KIA Diterbitkan di RSUD Cengkareng

670 KIA Diterbitkan di RSUD Cengkareng

Rabu, 24 Mei 2017 5211

 180 Kartu Identitas Anak Diterbitkan di RSUD Pasar Minggu

180 KIA Diterbitkan di RSUD Pasar Minggu

Selasa, 16 Mei 2017 2433

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2089

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 895

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1377

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1767

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1245

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks