31 Orang Terjaring OTT Sampah di Pasar Induk

Kamis, 25 Mei 2017 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 2089

Buang Sampah di TPS Pasar Induk, 31 Orang Terjaring OTT

(Foto: Nurito)

Sebanyak 31 orang terjaring operasi tangkap tangan (OTT) membuang sampah di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur pada Rabu (24/5) malam hingga Kamis (25/5) dinihari.

Seluruhnya langsung kita proses dan dikenai sanksi denda administrasi masing-masing antara Rp 50-100 ribu

Camat Kramat Jati, Eka Darmawan mengatakan, operasi tangkap tangan dilakukan karena banyaknya laporan masyarakat dan pihak Pasar Induk Kramat Jati terkait orang dari luar wilayah yang membuang sampah di TPS dalam pasar tersebut.

"Ada 31 orang yang terkena OTT saat akan membuang sampah di TPS Pasar Induk Kramat Jati. Seluruhnya langsung kita proses dan dikenai sanksi denda administrasi masing-masing antara Rp 50-100 ribu," kata Eka.

Menurutnya, dari 31 orang yang terjaring itu terkumpul uang denda administrasi sebanyak Rp 3.050.000. Seluruhnya langsung disetorkan ke kas daerah.

"Bukan cuma plastik atau karung, ada juga yang membawa mobil boks berisi sampah yang akan dibuang di TPS di dalam pasar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Delapan Set Tong Sampah Pilah Dipasang Pada Empat RPTRA di Sunter Agung

RPTRA di Sunter Agung Didistribusikan Tempat Sampah Pilah

Rabu, 24 Mei 2017 3626

Lokbin Blok C Pasar Minggu Diresmikan

Pedagang di Lokbin Blok C Pasar Minggu Wajib Jaga Kebersihan

Senin, 22 Mei 2017 2077

Pemkot Gelar OTT Simpatik di Depo Pasar Minggu

15 Germor Sampah Terjaring OTT Simpatik di Depo Pasar Minggu

Kamis, 18 Mei 2017 2356

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469102

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308192

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284404

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261041

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196652

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik