Lurah di Jakpus Diminta Dukung Program Sertifikasi Tanah

Kamis, 18 Mei 2017 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Andry 3269

       Lurah Diminta Dukung Program Sertifikasi Tanah Warga

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Wali Kota Jakarta Pusat, Mangara Pardede meminta kepada seluruh lurah di wilayahnya untuk mendukung program sertifikasi tanah atau Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang tengah dilaksanakan Badan Pertanahan Nasional (BPN) bulan ini. 

Bila memang kendalanya dari lurah ataupun camat, akan kita dongkrak lagi kerjanya

Para aparatur wilayah ini bahkan diminta untuk memberikan surat rekomendasi bagi warga yang ingin mensertifikasi tanahnya melalui program tersebut.

“Kita akan terus berkoordinasi apa saja kendala yang dihadapi BPN dalam program PTSL ini. Bila memang kendalanya dari lurah ataupun camat, akan kita dongkrak lagi kerjanya," ujar Mangara, Kamis (18/5).

Ia juga menginginkan, Surat Keterangan Tanah (SKT), pengukuran dan pendaftaran sertifikasi tanah ini dijadikan satu. Sebab, selama ini pengukuran dan pendaftaran sertifkasi tanah dalam program tersebut dilakukan terpisah atau masing-masing.

“Kalau tanah yang diukur di lokasi sama kenapa tidak disatukan saja. Tidak perlu diukur lagi agar masyarakat tidak bayar dua kali. Saya nanti akan sampaikan hal ini," tuturnya.

Sementara itu, Kepala BPN Jakarta Pusat  Thontowi menjelaskan, program PTSL di wilayah ini sudah dilakukan sejak 19 April lalu di Kelurahan Cempaka Putih Timur, Cempaka Putih Barat, Rawasari, dan Kebon Kosong.

BERITA TERKAIT
Lurah Diminta Tak Persulit Warga Urus Sertifikat

Lurah Diminta Bantu Warga Urus Sertifikasi Tanah

Jumat, 05 Mei 2017 1886

Pemkot Jakpus Bantu Warga Miliki Sertifikat Tanah

Pemkot Jakpus Bantu Warga Miliki Sertifikat Tanah

Rabu, 25 Januari 2017 4137

BERITA POPULER
Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2850

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1145

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1032

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1529

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 831

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks