Dinas LH Matangkan Program Konversi BBG Truk Sampah

Kamis, 30 Maret 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 3613

Program Konversi BBG Truk Sampah DKI Dimatangkan

(Foto: doc)

Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta, terus intensif merealisasikan program konversi bahan bakar minyak (BBM) ke bahan bakar gas (BBG) truk sampah di Ibukota. 

Tidak hanya meningkatkan efisiensi, peralihan bahan bakar akan meminimalisir polusi

Wakil Kepala Dinas LH DKI Jakarta,  Ali Maulana mengatakan,  saat ini pihaknya rutin melakukan pembahasan teknis dengan Perusahaan Gas Negara (PGN) dan PT Jakarta Propertindo (Jakpro).

"Kita masih terus matangkan bersama PGN dan Jakpro. Selain alih teknologi, kita juga harus pikirkan tempat pengisiannya," ujar Ali Maulana,  Kamis (30/3).

Dijelaskan Ali, nantinya sebanyak 1.201 truk sampah milik Pemprov DKI bakal dikonversi ke BBG dengan menggunakan teknologi converter kit. Diharapkan, PGN bersedia bekerjasama untuk menyediakan alat tersebut. 

Sedangkan bersama Jakpro, lanjut Ali, Dinas LH sedang mematangkan teknis stasiun pengisian bahan bakar gas (SPBG).

"Tidak hanya meningkatkan efisiensi, peralihan bahan bakar akan meminimalisir polusi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dinas LH Kaji Penggunaan BBG pada Truk Sampah

Dinas LH Kaji Penggunaan BBG pada Truk Sampah

Rabu, 15 Maret 2017 3297

Konversi Gas Di DKI Masih Mandek

MRU Solusi Percepatan Konversi BBG untuk Angkutan Umum

Rabu, 30 September 2015 3884

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2003

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 889

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1370

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1760

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 787

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks