Pemkot Jakbar Sosialisasikan Tim Saber Pungli

Rabu, 15 Maret 2017 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 4756

Siber Pungli Berikan Batas Waktu Sosialisasi

(Foto: Istimewa)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat bersama dengan kepolisian mensosialisasikan Tim Sapu Bersih Pungutan Liar (Tim Saber Pungli) kepada masyarakat.

Informasi terkait Tim Saber Pungli ini kita lakukan dengan memasang spanduk di kelurahan, kecamatan dan kantor pelayanan

Terhitung mulai 20 Maret 2017 nanti, tim ini akan mulai bekerja menyisir praktik pungli sekaligus melakukan penindakan di tempat-tempat pelayanan publik.

Wakil Wali Kota Jakarta Barat, Muhammad Zen mengatakan, sosialisasi Tim Saber Pungli ini dilakukan untuk pencerahan dan memberikan informasi terhadap masyarakat.  

"Informasi terkait Tim Saber Pungli ini kita lakukan dengan memasang spanduk di kelurahan, kecamatan dan kantor pelayanan," katanya di Kantor Wali Kota Jakarta Barat, Rabu (15/3).

Di tempat yang sama, Wakapolres Metro Jakarta Barat, AKBP Adex Yudiswan menambahkan, pada dasarnya, Tim Saber Pungli ini mengutamakan pencegahan ketimbang penindakan.

"Tindakan pencegahan kita beri batas waktu. Mulai 20 Maret, tim mulai bergerak untuk melakukan penindakan," ujarnya.

Ia menjelaskan, di lapangan, Tim Saber Pungli akan menyisir praktik pungli di sektor perizinan, bantuan sosial dan hibah, pendidikan serta pengadaan barang dan jasa.

"Di lingkungan kepolisian, tim akan menyisir pelayanan SIM, STNK dan SKCK serta lain sebagainya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Apel Saber Pungli Digelar di TPU Pondok Ranggon

Apel Saber Pungli Digelar di TPU Pondok Ranggon

Rabu, 08 Maret 2017 4587

DPRD DKI apresiasi Pembentukan Tim Saber Pungli Pempov

Dewan Minta Tim Saber Pungli DKI Bekerja Maksimal

Jumat, 25 November 2016 4703

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469098

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308162

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284400

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261035

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196650

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik