Rumah dan Sepeda Motor di Batu Ampar Terbakar

Kamis, 09 Maret 2017 Reporter: Nurito Editor: Andry 4576

Satu Rumah dan Motor Ludes Terbakar

(Foto: Nurito)

Sebuah rumah kontrakan di Jalan Duri Bulan, Batu Ampar, Kramat Jati, Jakarta Timur terbakar sekitar pukul 17.30.

Diduga kompor gas yang masih menyala itu ditinggal begitu saja hingga akhirnya membuat seisi rumah terbakar

Tidak hanya rumah, kebakaran yang diduga berasal dari tabung gas tersebut juga menghanguskan satu unit sepeda motor.

Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaiman mengatakan, kebakaran bermula saat penghuni kontrakan menyalakan kompor gas untuk memasak air.

"Diduga kompor gas yang masih menyala itu ditinggal begitu saja hingga akhirnya membuat seisi rumah terbakar," katanya, Kamis (9/3).

Ia menuturkan, dalam peristiwa ini, satu unit sepeda motor yang tengah berada di dalam rumah ikut terbakar.

"Tidak ada korban jiwa. Namun satu motor ikut terbakar," ujarnya.

Gatot menambahkan, untuk memadamkan kebakaran ini, pihaknya mengerahkan satu unit mobil pemadam. Api pun berhasil dikuasai dalam kurun waktu 40 menit.

"Kerugian materi akibat kebakaran ini ditaksir Rp 150 juta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Truk Tronton Terbakar di Jalan Raya Pramuka

Truk Tronton Terbakar di Jl Raya Pramuka

Sabtu, 04 Maret 2017 6265

Rumah Mewah Terbakar, Seorang Pekerja Terluka

Pekerja Bangunan Terluka Akibat Kebakaran di Jati Padang

Sabtu, 18 Februari 2017 4456

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11130

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 611

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1051

Hujan lebat dan merata diprediksi guyur Jakarta hari ini, Jumat (23/1)

Hujan Lebat dan Merata Diprediksi Guyur Jakarta Hari Ini

Jumat, 23 Januari 2026 598

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 981

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks