Jakarta Creative Hub Diresmikan

Rabu, 01 Maret 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 5039

Jakarta Creative Hub Diresmikan

(Foto: Punto Likmiardi)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama meresmikan Jakarta Creative Hub, di Jalan KH Mas Mansyur, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Tempat ini bisa dimanfaatkan oleh warga untuk mengembangkan kreativitasnya.

Sebutan mudahnya ini adalah tempat les, tempat kursus bagi anak-anak kreatif

"Sebutan mudahnya ini adalah tempat les, tempat kursus bagi anak-anak kreatif," ujar Basuki, saat meresmikan Jakarta Creative Hub, Rabu (1/3).

Basuki menganalogikan Jakarta Creative Hub ini seperti fitness center. Berbagai alat yang diperlukan telah disediakan untuk para member. Menurut Basuki banyak anak-anak muda memiliki kreativitas, namun tidak ada tempat untuk menuangkannya.

"Ini seperti tempat fitness. Banyak yang suka tapi nggak punya alat. Banyak anak muda punya ide, tapi bingung bagaimana kalau alat nggak punya, enggak canggih. Otomatis sediakan alat, sehingga kreasi bisa dirasakan," katanya.

Namun, untuk menunjukan keseriusan peserta, pihaknya tetap memungut biaya jika ada yang ingin bergabung. Hanya saja biayanya tidak terlalu mahal dan tetap terjangkau.

Basuki menambahkan, tempat tersebut juga bisa dijadikan kantor bagi peserta. Sehingga mereka bisa memasarkan hasil kreasinya dengan mudah. "Anggap saja ini virtual office, jadi istilahnya kantor bersubsidi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Jakarta Creative Hub Siap Diresmikan

Jakarta Creative Hub Diresmikan Besok

Selasa, 28 Februari 2017 11302

Tamu Asing, Kagum dengan Jakarta Smart City Lounge

Tamu Asing Studi Banding di Jakarta Smart City Lounge

Senin, 11 Januari 2016 5769

Co Working Space Waduk Melati Beroperasi Januari

Co-Working Space Waduk Melati Beroperasi Januari

Jumat, 14 Oktober 2016 7998

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1240

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1117

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1628

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1469

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 861

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks