Sejumlah Wilayah Tergenang Luapan Kali Cakung Lama

Minggu, 19 Februari 2017 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Toni Riyanto 4559

Kali Cakung Lama Meluap Akses Jalan di Wilayah RW 05 dan 01 Kelurahan Semper Barat Tergenang

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Hujan deras yang mengguyur Jakarta membuat Kali Cakung Lama di Kelurahan Semper Barat, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara meluap dan mengakibatkan sejumlah wilayah tergenang.



Beruntung, air tidak sampai masuk ke rumah-rumah warga

Pantauan beritajakarta.com, genangan terjadi di Jl Kampung Deret, RT 10/05 dengan ketinggian mencapai 20 sentimeter dan Jl Sungai Brantas, RW 01 setinggi 10-15 sentimeter.



Zainal (45), warga RT 10/5, Kelurahan Sempet Barat mengatakan, genangan terjadi sekitar pukul 08.00.

 "Beruntung, air tidak sampai masuk ke rumah-rumah warga", kata Zainal, Minggu (17/2).



Camat Cilincing, Purnomo menuturkan, luapan Kali Cakung Lama juga menyebabkan wilayah RW 10, Kelurahan Sukapura tergenang dengan ketinggian sekitar 20 sentimeter.

 "Sejauh ini belum ada warga yang mengungsi," ujarnya.

Ia menambahkan, petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) sudah dikerahkan untuk mengatasi terjadinya genangan. Sedimen lumpur dan sampah dibersihkan.



"Pompa mobile juga sudah dikerahkan. Kita optimistis dalam waktu dekat air akan surut," tandasnya.




BERITA TERKAIT
Banjir di Kemang Akibat Jebolnya Tembok Rumah Warga

Banjir di Kemang Akibat Jebolnya Tembok Rumah Warga

Minggu, 28 Agustus 2016 8825

Genangan di Jl Wijaya Timur Raya Sudah Mulai Surut

Genangan di Jl Wijaya Timur Raya Surut

Selasa, 19 April 2016 4599

Tanggul Kali Caglak Jebol

Tanggul Kali Caglak di Cibubur Jebol

Kamis, 21 April 2016 4455

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 841

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1336

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 731

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1719

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1206

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks