Rapat Kerja di Kereta Wisata akan Bahas Isu Krusial

Selasa, 10 Januari 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 3951

Rapat Kerja Akan Bahas Isu Krusial

(Foto: Reza Hapiz)

Rapat kerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang akan digelar di atas kereta wisata pada Jumat (13/1) nanti akan membahas isu krusial di Ibukota.

Masing-masing bidang ada tiga isu utama yang dibahas. Berarti nanti hasilnya ada 12 isu pokok

Saat ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta masih merumuskan isu krusial apa saja yang akan dibahas dalam rapat kerja tersebut.

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono mengatakan, dalam rapat kerja tersebut, sedikitnya ada empat bidang yang menjadi fokus pembahasan. Keempat bidang itu meliputi kesejahteraan masyarakat,  perekonomian, administrasi dan keuangan.

"Masing-masing bidang ada tiga isu utama yang dibahas. Berarti nanti hasilnya ada 12 isu pokok," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (10/1).

Pria yang akrab disapa Soni ini menjelaskan, sejauh ini masing-masing SKPD tengah menyiapkan isu apa saja yang akan dibahas. Khususnya isu yang berkaitan dengan dinamika di Ibukota saat ini.

"Lagi dirumuskan, isu krusial dengan dinamika perkembangan Jakarta sekarang ini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Plt Gubernur Berencana Gelar Rapat Kerja di Kereta Wisata

Plt Gubernur Berencana Gelar Rapat Kerja di Kereta Wisata

Rabu, 04 Januari 2017 4685

Rapat Kerja Ke Yogyakarta Gunakan 5 Gerbong Kereta

Rapat Kerja ke Yogyakarta Gunakan Lima Gerbong Kereta

Selasa, 10 Januari 2017 5727

DKI-Jogyakarka Akan Rumuskan Paket Wisata Nusantara

DKI-DIY Bakal Bahas Paket Wisata Nusantara

Senin, 09 Januari 2017 5512

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2125

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 920

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1403

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1790

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1270

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks