Besaran Tiping Fee di ITF Rp 500 Ribu Per Ton

Jumat, 16 Desember 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Nani Suherni 6368

Besaran Tiping Fee di ITF Sebesar Rp 500 Ribu Per Ton

(Foto: Reza Hapiz)

Dinas Kebersihan DKI Jakarta menetapkan besaran tiping fee atau biaya pengelolaan sampah sebesar Rp 500 ribu per ton. Nilai tersebut yang akan dibayarkan kepada investor yang membangun ITF.

Kami telah menyiapkan besaran tiping fee yang akan dibayarkan yakni dikisaran Rp 500 ribu per ton

Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, pembangunan ITF akan dilakukan dengan dua skema yakni build operate transfer (BOT) maupun build operate own (BOO).

"Kami telah menyiapkan besaran tiping fee yang akan dibayarkan yakni dikisaran Rp 500 ribu per ton," kata Isnawa, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (16/12).

Dia menambahkan besaran tiping fee yang akan dibayarkan nilainya sama, baik yang menggunakan skema BOT maupun BOO. Pembangunan ITF dengan skema BOT akan dilakukan oleh PT Jakarta Propertindo (Jakpro) yang menggandeng perusahaan asal Finlandia, Fortum.

Sementara untuk skema BOO, lelangnya akan dilakukan oleh Dinas Kebersihan DKI Jakarta. Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh investor jika ingin membangun IFT dengan skema BOO. "Semua pembiayaan ditanggung oleh investor, termasuk juga lahan dengan luas 3,5 hektare. Mereka juga harus punya teknologi terbukti, kelas dunia," ucapnya.

Direncanankan ada empat pembangunan ITF dengan skema BOO ini. Lokasi yang disasar seperti di Marunda, Rorotan, Cakung-Cilincing, dan Kamal Muara. "Harus dilihat juga lokasi lahan peruntukannya harus industri, kalu tidak tetap akan ditolak," tandasnya.

BERITA TERKAIT
ITF Sunter Gunakan Teknologi Incenerator

ITF Sunter Gunakan Teknologi Incinerator

Jumat, 16 Desember 2016 7073

PT Jakpro Gandeng Finlandia Bangun ITF Sunter

PT Jakpro Gandeng Finlandia Bangun ITF Sunter

Jumat, 16 Desember 2016 5481

ITF Sunter Jadi Proyek Percontohan di Indonesia

ITF Sunter Jadi Proyek Percontohan di Indonesia

Jumat, 16 Desember 2016 1949

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1241

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1118

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1631

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1471

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 861

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks