Penyerapan Anggaran Pengaruhi Penilaian Kinerja Pegawai

Rabu, 07 Desember 2016 Reporter: Nurito Editor: Nani Suherni 5145

Penyerapan Anggaran Pengaruhi Penilaian Kinerja Pegawai

(Foto: Istimewa)

Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana mengingatkan pada Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) untuk memaksimalkan penyerapan anggaran.

Kalau kinerjanya lemah tentu jadi bahan penilaian dan itu akan berpengaruh pada TKD

Bambang mengatakan, optimalisasi penyerapan anggaran akan berpengaruh dalam penilaian kinerja pegawai. Menurutnya, penyerapan anggaran menjadi salah satu bahan evaluasi pegawai.

"Perjanjiannya kan masing-masing UKPD akan memaksimalkan pencapaian program. Kalau kinerjanya lemah tentu jadi bahan penilaian dan itu akan berpengaruh pada Tunjangan Kinerja Daerah (TKD)," kata Bambang, Rabu (7/12).

Untuk sementara, UKPD tertinggi dalam penyerapan anggaran adalah Sudin Kebersihan dan Kecamatan Duren Sawit. Sedangkan terendah adalah Sudin Perumahan dan Gedung Pemda DKI.

Sedangkan penyerapan APBD di kantor Wali Kota Jakarta Timur, tercatat khususnya untuk lingkungan sekretariat terserap sekitar 74 persen dari nilai anggaran Rp 510 miliar. Sedangkan penyerapan anggaran secara keseluruhan yang meliputi kelurahan, kecamatan dan suku dinas atau kantor, saat ini baru mencapai 49,19 persen dari total anggaran Rp 6,3 triliun.

Sementara, target penyerapan anggaran khusus sekretariat, pada Desember nanti bisa mencapai 90 persen. Sedangkan untuk anggaran  secara keseluruhan, penyerapannya ditargetkan hanya mencapai 80 persen. Ini karena banyaknya dilakukan efisiensi anggaran.

BERITA TERKAIT
Saefullah Minta SKPD Maksimalkan Penyerapan Anggaran

SKPD Diminta Maksimalkan Penyerapan Anggaran

Senin, 05 Desember 2016 4235

Plt Gubernur Optimis Penyerapan APBD DKI Bisa Capai 90 Persen

DKI Optimis Penyerapan APBD DKI 2016 Capai 90 Persen

Selasa, 06 Desember 2016 5244

Dewan Minta Penyerapan APBD DKI 2017 Maksimal

Dewan Minta Penyerapan APBD DKI 2017 Maksimal

Rabu, 30 November 2016 7637

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 815

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1311

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 682

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1181

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1695

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks