Kegiatan di DPRD Diminta Lebih Dipublikasikan

Rabu, 02 November 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Andry 4572

Pekerjaaan Dewan Diminta Lebih Dipublikasikan

(Foto: Reza Hapiz)

Anggota Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI, Gembong Warsono meminta Dinas Komunikasi Informatika dan Kehumasan (Diskominfomas) DKI Jakarta lebih mempublikasikan kembali kegiatan yang dilakukan jajarannya.

Apa-apa saja yang tengah dilakukan dewan seperti persetujuan anggaran kita minta dipublikasikan agar bisa disampaikan ke masyarakat

Salah satunya rapat Pembahasan dan Pendalaman Rancangan Kebijakan Umum APBD (KUA) serta Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD DKI Jakarta Tahun anggaran 2017 yang tengah berlangsung saat ini.

"Apa-apa saja yang tengah dilakukan dewan seperti persetujuan anggaran kita minta dipublikasikan agar bisa disampaikan ke masyarakat," kata Gembong, Rabu (2/11).

Ia menyampaikan, setiap kegiatan yang dilakukan legislatif untuk memperlancar kinerja eksekutif. Termasuk program yang saat ini dijalankan gubernur.

"Diskominfomas sebagai pengelola portal informasi harus bisa menyeimbangkan pemberitaan antara gubernur dan DPRD, sehingga pemerintahan daerah berjalan seiring," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Diskominfomas DKI Jakarta, Dian Ekowati berharap, Sekretariat DPRD (Setwan) DKI Jakarta lebih berkontribusi menginformasikan jadwal dan agenda dewan. Sehingga pihaknya bisa memaksimalkan peliputan berbagai kegiatan di DPRD DKI Jakarta.

"Untuk optimalisasi kita harap dari Humas Setwan DPRD DKI lebih bisa menginformasikan berbagai agenda dan jadwal yang ada," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dewan Akan Sidak Sejumlah Program Yang Diajukan Eksekutif

DPRD akan Cek Pengadaan Barang di Eksekutif

Rabu, 02 November 2016 4866

Alokasi Penambahan PMP BUMD DKI Harus Tepat Sasaran

Pemberian Dana PMP BUMD Harus Lebih Selektif

Rabu, 02 November 2016 5259

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 805

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1305

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1177

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1688

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 621

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks