40 Petugas PPSU Cipedak Dilatih Tanggulangi Kebakaran

Selasa, 27 September 2016 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 3614

40 Petugas PPSU Kelurahan Cipedak Dilatih Pemadaman Kebakaran

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Selatan melatih puluhan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) serta anggota Satpol PP Kelurahan Cipedak, Jagakarsa.

Kalau mereka bisa mengatasi kebakaran dari awal, tidak akan membesar dan menyebar ke bangunan lain

"Ada 40 petugas PPSU dan lima anggota Satpol PP yang ikut dalam pelatihan penanggulangan kebakaran kali ini," ujar Paryo, Kasie Sektor X Jagakarsa Sudin PKP Jakarta Selatan, Selasa (27/9).

Menurut Paryo, para peserta pelatihan diberikan materi untuk pemadaman api menggunakan alat tradisional, alat pemadam api ringan (Apar) dan juga langkah bertindak saat terjadi bencana.

Sementara Kepala Seksi Sarana Prasarana Kebersihan Lingkungan Kelurahan Cipedak, Sukini mengatakan, pelatihan ini sangat berguna untuk bisa mencegah dampak kebakaran yang parah.

"Petugas PPSU itukan sehari-hari berada dekat permukiman. Kalau mereka bisa mengatasi kebakaran dari awal, tidak akan membesar dan menyebar ke bangunan lain," tandasnya.

BERITA TERKAIT
450 Petugas PPSU dan PHL Jakpus Disuntik Anti Tetanus

450 Petugas PPSU dan PHL Jakpus Disuntik Anti Tetanus

Selasa, 27 September 2016 4138

PPSU se-Kecamatan Kebayoran Baru Dilatih Mengoperasikan Pompa

Petugas PPSU Kebayoran Baru Dilatih Gunakan Pompa Portabel

Sabtu, 24 September 2016 3180

Sosialiasai Penanganan Kebakaran di Jaktim Capai 89 Persen

Mayoritas Petugas PPSU di Jaktim Sudah Dilatih Tangani Kebakaran

Jumat, 23 September 2016 3804

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 841

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1336

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 731

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1719

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1206

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks