Penumpang Bus Transjakarta Tembus 11.583.458 Orang

Senin, 05 September 2016 Reporter: Nurito Editor: Andry 5044

Bulan Agustus, Penumpang Transjakarta Mencapai 11.583.458 Orang

(Foto: Nurito)

Hingga bulan ini, penumpang bus Transjakarta tercatat mencapai 11.583.458 orang. Tren kenaikan penumpang sudah terlihat sejak Juli 2016 lalu yang menembus 10.207.673 orang.

Capaian ini diperoleh melalui proses yang tidak mudah

Kepala Humas PT Transjakarta, Prasetia Budi mengatakan, kenaikan penumpang hingga Agustus 2016 terjadi karena beberapa faktor. Antara lain, penambahan rute baru disertai perbaikan layanan, armada dan sterilisasi jalur bus way.

"Capaian ini diperoleh melalui proses yang tidak mudah. Beragam ide-ide kreatif dimunculkan untuk peningkatan jumlah pelanggan," katanya, Senin (5/9).

Prasetia melanjutkan, hashtag Berani Berubah juga ikut andil dalam merubah dan mendorong kinerja tim Transjakarta. Terbukti sejak Januari 2016, penumpang bus Transjakarta terus bertambah setiap bulan.

"Kita harap Transjakarta selalu bisa meningkatkan layanan ke seluruh penumpang. Sehingga rekor tinggi ini bisa berganti setiap bulan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Transjakarta Targetkan 15 Juta Penumpang Per Bulan

Transjakarta Layani 3.000 Penumpang Gratis Setiap Hari

Sabtu, 03 September 2016 4666

Transjakarta Targetkan 15 Juta Penumpang Per Bulan

Transjakarta Targetkan 15 Juta Penumpang Per Bulan

Jumat, 02 September 2016 6386

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1081

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 851

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1345

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 742

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1215

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks