PKK Pulau Seribu Gelar Pelatihan Tanaman Hidroponik

Senin, 29 Agustus 2016 Reporter: Folmer Editor: Budhi Firmansyah Surapati 8129

Puluhan Kader PKK Pulau Tidung Ikut Pelatihan Tanaman Hidroponik

(Foto: Folmer)

Puluhan kader PKK Kelompok Kerja (Pokja) III Kelurahan Pulau Tidung, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan mengikuti pelatihan tanaman hidroponik. Pelatihan bertujuan mengantisipasi kebutuhan sayur mayur bagi warga pulau yang selama ini bergantung pasokan dari daratan.

Program ini bisa jadi alternatif memenuhi lauk pauk keluarga karena cara pengerjaannya tidak terlalu sulit

Ketua TP PKK Kabpaten Kepulauan Seribu, Fera Budi Utomo mengatakan, pasokan sayur-sayuran bagi warga pulau kerap terhambat saat musim angin barat daya. Karena itu, pelatihan tanaman hidroponik penting bagi warga.

"Kalau kapal lagi tidak dapat melaut, pasokan kebutuhan sayur bagi warga Pulau terhenti. Program ini bisa jadi alternatif memenuhi lauk pauk keluarga karena cara pengerjaannya tidak terlalu sulit," katanya, Senin (29/8).

Karena itu, PKK Kabupaten Kepulauan Seribu berinisiatif menggelar pelatihan bercocok tanaman hidroponik bagi warga Pulau Seribu. Pelatihan ini sudah digelar di enam kelurahan.

"Pelatihan hari ini yang digelar Pulau Tidung yang terakhir sebagai pilot project di RW 01. Jika berhasil akan dikembangkan di RW lain," ujarnya.

Ditambahkan, pihaknya telah menggelar panen hasil pelatihan tanaman hidroponik di empat pulau. Hasilnya dijual dan sebagian dikonsumsi oleh warga pulau.

BERITA TERKAIT
Kangkung Hidroponik Di Pulau Kelapa Panen Perdana

Kangkung Hidroponik Di Pulau Kelapa Panen Perdana

Rabu, 20 Juli 2016 1040

 Sayuran Hidroponik Binaan Sudin KPKP Kembali Dipanen.

Pertanian Sayur Hidroponik di Senen Panen

Jumat, 15 Januari 2016 9606

 PKK Pulau Pari Dilatih Membuat Bakso Ikan Laut

PKK Pulau Pari Dilatih Bikin Bakso Ikan Laut

Selasa, 08 Desember 2015 4295

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 808

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1307

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1179

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1690

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks