Bus AKAP di Terminal Tanjung Priok Diuji Kelaikan

Senin, 13 Juni 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Rio Sandiputra 6160

Bus AKAP di Terminal Tanjung Priok Diuji Kelaikan

(Foto: doc)

Belasan petugas gabungan UPT Pengujian Kendaraan Bermotor (UPT PKB) Cilincing serta Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Utara dikerahkan untuk melakukan pengecekan kelaikan bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) di Terminal Bus Tanjung Priok Jakarta Utara.

Jadi pengecekan kelaikan terhadap bus AKAP kami lakukan demi menyakinkan agar bus-bus yang digunakan untuk angkutan lebaran benar-benar siap

Kepala Terminal Bus Tanjung Priok, Hilman mengatakan, bahwa pengecekan kelaikan armada bus AKAP melibatkan sekitar 15 petugas gabungan. Ini untuk memantau bus dalam rangka kesiapan kendaraan untuk angkutan lebaran tahun 2016.

"Jadi pengecekan kelaikan terhadap bus AKAP kami lakukan demi menyakinkan agar bus-bus yang digunakan untuk angkutan lebaran benar-benar siap," ujar Hilman, Senin (13/6).

Menurut Hilman, kelaikan armada AKAP yang akan dicek satu-persatu, yaitu berupa kelengkapan surat-surat kendaraan, ban, spion, rem, body kendaraan dan lain sebagainya.

"Kita akan memberikan kenyamanan dan keamanan kepada penumpang. Ini juga bisa mencegah terjadinya kecelakaan saat arus mudik nanti," tandasnya.

BERITA TERKAIT
74 PO Bus Ikuti Sosialisasi Operasional Terminal Pulogebang

PO Bus Disosialisasi Operasional Terminal Pulogebang

Rabu, 08 Juni 2016 5138

1.570 Pemudik Diberangkatkan dari Terminal Pasar Minggu

1.570 Pemudik Diberangkatkan dari Terminal Pasar Minggu

Rabu, 15 Juli 2015 5067

Transjakarta Berasap karena Oli Bocor

Djarot: Transjakarta Berasap karena Oli Bocor

Kamis, 21 Mei 2015 3264

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1181

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1066

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1564

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 843

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 548

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks