1.500 Kendaraan Ditargetkan Ikut Uji Emisi di Jakbar

Selasa, 31 Mei 2016 Reporter: Folmer Editor: Andry 3331

 1.500 Kendaraan Ditargetkan Ikut Uji Emisi di Jakbar

(Foto: Folmer)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat menggelar kegiatan uji emisi kendaraan bermotor di depan CNI, Jalan Puri Elok, Kembangan. Ditargetkan, uji emisi yang digelar Selasa (31/5) hingga Kamis (2/5) mendatang diikuti 1.500 kendaraan roda empat.

Kalau bisa uji emisi kendaraan digelar di kantor walikota agar terlihat kendaraan bermotor mana saja yang tidak lulus

"Penyumbang polusi terbesar berasal dari asap knalpot kendaraan bermotor. Kualitas udara di Jakarta berbeda dengan Singapura yang memiliki angka polusi udara kecil. Kotanya bersih dan tidak ada sampah," kata Anas Effendi, Wali Kota Jakarta Barat saat membuka kegiatan uji emisi di lokasi, Selasa (31/5).

Ia berharap, kegiatan uji emisi kendaraan bermotor ini bisa digelar secara intensif di seluruh wilayah Jakarta Barat. Tak terkecuali di lingkungan kantor wali kota.

"Kalau bisa uji emisi kendaraan digelar di kantor walikota agar terlihat kendaraan bermotor mana saja yang tidak lulus. Dahulu, ada aturan jika kendaraan bermotor tidak ada stiker uji emisi dilarang masuk ke kantor walikota," tuturnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Pengelola Lingkungan Hidup (KPLH) Jakarta Barat, Evita Saeverda menargetkan, sebanyak 1.500 kendaraan bermotor roda empat yang ikut uji emisi hingga lusa mendatang.

"Kendaraan bermotor yang uji emisi saat ini tidak menggunakan stiker. Sebagai gantinya, setiap kendaraan mendapatkan kartu yang berisi hasil uji emisi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Jakbar Gelar Uji Emisi di Tiga Lokasi

Jakbar Gelar Uji Emisi di Tiga Lokasi

Senin, 30 Mei 2016 3821

Pemkot Jakpus Adakan Uji Emisi di Tiga Lokasi

Jakpus Targetkan 3.000 Kendaraan Diuji Emisi

Senin, 16 Mei 2016 5521

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1232

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1109

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1619

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1461

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 859

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks