DKI Siapkan 2 Rusun untuk Nelayan

Senin, 25 April 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Nani Suherni 8913

DKI Siapkan Rusun untuk Nelayan

(Foto: Yopie Oscar)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan telah menyiapkan rumah susun untuk nelayan di Kapuk Muara dan Muara Angke. Sehingga warga yang direlokasi bisa tetap bisa berprofesi sebagai nelayan.

Kamu tahu nggak Kapuk Muara itu dibangun rusun demi untuk nelayan, buat nelayan bisa buat taruh kapal

"Kamu tahu nggak Kapuk Muara itu dibangun rusun demi untuk nelayan, buat nelayan bisa buat taruh kapal," kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (25/4).

Selain Kapuk Muara, rusun lainnya yang juga akan disiapkan untuk nelayan yakni di Muara Angke. Namun, lanjut Basuki nelayan yang telah mendapatkan rusun di Kapuk Muara justru menjualnya.

"Sekarang kalau bukan karena Buddha Tzu Chi begitu ketat, itu sudah dijual semua rusunnya. Kapuk Muara hampir semua dijual, nelayan juga nggak tinggal disana," ungkapnya.

Padahal, warga yang sudah direlokasi ke rusun akan mendapatkan berbagai fasilitas tambahan. Bahkan telah disediakan juga untuk tempat parkir perahu. Dirinya pun heran masih ada warga yang hidup di dalam perahu, pasca penertiban beberapa waktu lalu.

"Jadi nelayan pun ada oknumnya. Nelayan bisa taruh perahu disana, mau di Marunda, Cilincing, Cakung Drain bisa parkir perahu, di Kanal Banjir Timur hilirnya bisa parkir perahu, kalau kamu asli nelayan kenapa bisa tidur perahu?," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Petugas Damkar Berhasil Temukan Korban Hanyut di Ciliwung

Remaja Hanyut di Kali Ciliwung Ditemukan

Senin, 25 April 2016 5220

Buruh Tolak Rusun Dari DKI

DKI Tawarkan Rusun untuk Buruh

Senin, 25 April 2016 12179

Pedagang Rusun Jatinegara Barat Gelar Wisata Belanja

Pedagang Rusun Jatinegara Barat Gelar Wisata Belanja

Minggu, 24 April 2016 7680

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 831

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1323

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 710

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1195

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1707

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks