Djarot Ingin Jumlah Petugas PPSU Ditambah

Selasa, 19 April 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Budhi Firmansyah Surapati 4241

Djarot Ingin Jumlah PPSU Ditambah

(Foto: Yopie Oscar)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengatakan, keberadaan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum‎ (PPSU) sangat penting mengatasai masalah lingkungan dan sosial. Karena itu, Djarot menginginkan penambahan jumlah petugas PPSU.

Tidak semuanya itu diserahkan kepada PPSU. ‎Kalau dia (warga -red) bisa lakukan sendiri, kenapa sih nunggu PPSU

"‎PPSU itu harus. Bahkan kalau perlu ditambah‎," kata Djarot di Balai Kota, Selasa (19/4).

Tak hanya itu, Djarot pun mewacanakan mengkaji penambahan durasi kontrak. Namun demikian, kinerja petugas PPSU harus tetap dievaluasi.

"Kalau perlu, kalau bagus kontraknya diperpanjang‎ saja," ucapya.

Jika tahun mendatang jumlah petugas PPSU di Ibukota bertambah, Djarot mengharapkan perilaku warga berubah. Mereka diminta meningkatkan kepedulian kebersihan dan lingkungan.

"Tidak semuanya itu diserahkan kepada PPSU. ‎Kalau dia (warga -red) bisa lakukan sendiri, kenapa sih nunggu PPSU. PPSU itu tugasnya berat‎," tandasnya.

BERITA TERKAIT
105 Petugas PPSU Kecamatan Pademangan Diberikan Pelatihan Penanggulangan Kebakaran

Petugas PPSU Dilatih Tangani Kebakaran

Senin, 18 April 2016 4366

40 PPSU Dari Dua Kelurahan Dikerahkan Bantu Kerja Bakti

Puluhan Petugas PPSU Bersihkan Pulau Karya

Selasa, 12 April 2016 5574

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 831

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1323

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 710

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1193

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1707

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks