BPAD DKI Raih Sertifikat Akreditasi Tipe A

Jumat, 18 Maret 2016 Reporter: Nurito Editor: Andry 5837

BPAD DKI Raih Sertifikat Akreditasi Tipe A

(Foto: Nurito)

Badan Perpustakaan dan Arsip (BPAD) DKI Jakarta memperoleh Sertifikat Akreditasi Perpustakaan Tipe A dari Perpustakaan Nasional (Perpusnas). Sertifikat tersebut diraih BPAD karena dianggap berhasil mengelola perpustakaan di Ibukota dengan baik.

Kami sangat bersyukur karena perpustakaan DKI mendapatkan sertifikat akreditasi tipe A

Kepala BPAD DKI Jakarta, Tinia Budiati mengatakan, perolehan sertifikat akreditasi tipe A ini dilakukan setelah pihak Perpusnas melakukan penilaian selama 2015 lalu.

"Kami sangat bersyukur karena perpustakaan DKI mendapatkan sertifikat akreditasi tipe A,"" katanya, Jumat (18/3).

Menurutnya, akreditasi ini diperoleh karena Pemprov DKI Jakarta memiliki inovasi baru dalam pengembangan program membaca. Inovasi yang dimaksud yakni peluncuran program perpustakaan digital atau lebih dikenal i-jakarta.  Perpustakaan digital ini baru pertama di Indonesia karena provinsi lain belum memilikinya.

"Dengan akreditasi ini kita lebih semangat lagi untuk hadirkan generasi muda yang mau membiasakan diri membaca," tandasnya.

BERITA TERKAIT
BPAD Lakukan Pembinaan Pengelolaan Arsip dan Perpus di SMPN 81

BPAD Gelar Pembinaan Kearsipan di SMPN 81

Rabu, 16 Maret 2016 4092

 BPAD DKI Sosialisasi E-Perpustakaan di 66 Sekolah

BPAD DKI Sosialisasi E-Perpustakaan di 66 Sekolah

Rabu, 16 Maret 2016 4111

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 826

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1316

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 703

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1186

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1700

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks