Jakbar akan Inventarisir Sekolah Rusak

Rabu, 02 Maret 2016 Reporter: Folmer Editor: Nani Suherni 3668

Pemkot Jakbar Akan Inventarisir Gedung Sekolah Rusak

(Foto: Istimewa)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat akan menginventarisasi sejumlah gedung sekolah dasar, SMP sampai SMA dan yang mengalami kerusakan.

Saya minta pada tahun 2017, seluruh gedung sekolah sudah baik

“Sudin Pendidikan I dan II segera mengiventarisir gedung sekolah mana saja yang kondisinya saat ini tidak baik. Saya minta pada tahun 2017, seluruh gedung sekolah sudah baik," ujar M Zen, Wakil Wali Kota Jakarta Barat, Rabu (2/3).

M Zen menegaskan, proses belajar mengajar siswa di sekolah tidak boleh terganggu karena kerusakan bangunan. Misalnya, atap mengalami kebocoran atau seekolah kebanjiran.

 

“Jika ada masalah, kasudin pendidikan wilayah I dan II harus segera memprogramkan perbaikan gedung dalam musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) sehingga nantinya dapat dianggarkan adanya perbaikan,” tegasnya.

M Zen juga mengingatkan, Pemprov DKI memiliki program sekolah sehat dan titik penilaian Adipura. Untuk itu, Ia pun berharap kondisi seluruh gedung sekolah di Jakarta Barat jauh lebih baik pada tahun 2017.

“Sehingga bisa dijadikan standar penilaian program sekolah sehat dan Adipura,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Delapan Gedung Sekolah Wilayah I di Jakpus Akan di Renovasi

8 Sekolah di Jakpus Direnovasi Tahun Ini

Senin, 22 Februari 2016 7876

Senin, Gedung SMPN 73 Siap Digunakan

Senin, Gedung SMPN 73 Siap Digunakan

Selasa, 05 Januari 2016 4732

Djarot: 2017, Tak Ada Sekolah Rusak di Jakarta

Djarot: 2017, Tak Ada Sekolah Rusak di Jakarta

Rabu, 02 Desember 2015 4634

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1308

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 862

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1355

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1740

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 753

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks