Pencarian Korban Hanyut di Kali Cipinang Terkendala

Selasa, 01 Maret 2016 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 4858

13 Jam Pencarian Korban Hanyut Belum Buahkan Hasil

(Foto: Nurito)

Pencarian dua korban hanyut di Kali Cipinang, Jakarta Timur sejak Minggu (28/2) hingga kini terus dilakukan petugas dari Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Timur.

Hujan terus jadi debit air juga cukup tinggi. Sehingga menyulitkan petugas dalam melakukan pencarian korban

Kepala Seksi Operasi Sudin PKP Jakarta Timur, Gatot Sulaiman mengatakan, pencarian hari kedua kemarin masih belum membuahkan hasil. Padahal pihaknya telah mengerahkan 20 personel yang dibagi menjadi tiga tim.

Untuk tim pertama terdiri dari dua regu. Rute penyisirannya dimulai dari kali Cipinang di kawasan Hek Kramat Jati, hingga ke belakang gedung BKKBN. Kemudian dilanjutkan ke arah Kalimalang dan Kanal Banjir Timur (KBT).

"Tim kedua ada satu regu, pencarian dimulai dari belakang sekolah BPK Penabur Cipinang Muara. Petugas menyisir sampai ke KBT juga," ujar Gatot, Selasa (1/3).

Ternyata dalam pencarian yang memakan waktu sekitar 13 jam belum juga membuahkan hasil. Sehingga seperti di hari pertama, sekitar pukul 21.00 diputuskan pencarian dihentikan. "Akan kita lanjutkan pencarian kembali hari ini," ucapnya.

Gatot menyebutkan, ada banyak kendala yang dihadapi anggotanya dalam melakukan pencarian. Di antaranya adalah, badan Kali Cipinang yang cukup kecil dan sempit. Kondisi ini diperparah dengan banyaknya ranting dan pohon rindang yang menjuntai ke permukaan kali.

"Hujan terus jadi debit air juga cukup tinggi. Sehingga menyulitkan petugas dalam melakukan pencarian korban," tandasnya.

Sekadar diketahui, kedua korban hanyut ini masing-masing diketahui bernama Suhardiman (17), yang terbawa arus saat sedang berenang di dekat rumahnya di belakang SMK BPK Penabur Cipinang Muara, Jatinegara. Korban kedua adalah, Asmawi (20), yang berenang di Kali Cipinang RT 08/05 Rambutan, Ciracas.

BERITA TERKAIT
 Bocah Hanyut di Anak Kali Apuran Ditemukan Tewas

Bocah Hanyut di Anak Kali Apuran Ditemukan Tewas

Minggu, 28 Februari 2016 5862

 Pencarian 2 Orang Hanyut di Kali Cipinang Dilanjutkan

Pencarian 2 Orang Hanyut di Kali Cipinang Dilanjutkan

Senin, 29 Februari 2016 5063

Seorang Pemuda Tenggelam di Kali Pesanggrahan

Seorang Pemuda Tenggelam di Kali Pesanggrahan

Sabtu, 20 Februari 2016 7151

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2091

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 897

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1378

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1768

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1246

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks