Jokowi Resmikan Tiga Pasar Tradisional

Rabu, 28 Mei 2014 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Agustian Anas 6471

Jokowi Grounbreaking Pasar

(Foto: doc)

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) kembali meresmikan tiga pasar tradisional di wilayah Jakarta Pusat yakni Pasar Gondangdia, Pasar Cikini Gold Centre, dan Pasar Gembrong, Rabu (28/5). Pasar tradisional tersebut dibangun dengan konsep semi modern dan dilengkapi dengan fasilitas yang nyaman. Peresmian dilakukan secara simbolis di Pasar Gondangdia.

Dengan mengucap bismillah, Pasar Gembrong, Pasar Gondangdia, dan Pasar Cikini Gold Centre saya nyatakan diresmikan

Jokowi yang mengenakan kemeja putih lengan panjang tiba di Pasar Gondangdia di Jalan Srikaya Raya, Menteng sekitar pukul 10.05. "Dengan mengucap bismillah, Pasar Gembrong, Pasar Gondangdia, dan Pasar Cikini Gold Centre saya nyatakan diresmikan," kata Jokowi.

Usai peresmian, orang nomor satu di DKI Jakarta tersebut menandatangani tiga prasasti dan dilanjutkan dengan menggunting pita serta meninjau pasar dan berdialog dengan pedagang.

Pasar Cikini Gold Center yang terletak di depan stasiun Cikini merupakan pasar yang menjual emas dan perhiasan terbesar di Indonesia mempunyai luas 4,439 meter persegi dengan total tempat usaha 788 dengan 478 kios, 129 los, 73 counter, dan 84 bengkel.

Sedangkan Pasar Gondangdia yang mempunyai luas 3,835 meter persegi mampu menampung 372 tempat usaha, 264 kios dan 108 los menjual pakaian, emas, kelontong, dan sebagainya.

Untuk Pasar Gembrong yang mempunyai luas 6,098 meter persegi mampu menampung 572 tempat usaha, 318 kios dan 254 los tersebut menjual kebutuhan sehari-hari seperti sayur mayur, daging, pakaian, dan emas.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, PD Pasar Jaya akan terus melakukan pembangunan atau peremajaan Pasar tradisional. Dalam kurun waktu 5 bulan terakhir, terdapat 8 pasar tradisional yang selesai pembangunannya dan diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta. Sebelumnya, Jokowi telah meresmikan Pasar Cijantung dan Pasar Ciplak di wilayah Jakarta Timur, Pasar Jembatan Dua dan Pasar Pos Pengumben di wilayah Jakarta Barat, dan Pasar Kelapa Gading di Jakarta Utara.

BERITA TERKAIT
Jokowi Grounbreaking Pasar

Jokowi Resmikan Pasar Kelapa Gading

Senin, 26 Mei 2014 5041

Jokowi Resmikan Pasar

Jokowi Resmikan Pasar Jembatan Dua

Jumat, 16 Mei 2014 4508

jokowi resmikan terminal

Jokowi Resmikan Pasar Pos Pengumben

Selasa, 20 Mei 2014 4758

PKL Jakbar

PKL Pasar Senen Akhirnya Ditertibkan

Selasa, 27 Mei 2014 4888

preman ilustrasi

Pasar Tanah Abang Kembali Dikuasai Preman

Selasa, 27 Mei 2014 5779

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1171

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1056

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1551

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 841

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1409

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks