Empat Becak di Senen Ditertibkan

Rabu, 06 Januari 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Lopi Kasim 5736

 Empat Becak di Senen Ditertibkan

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Meskipun telah dilarang pemerintah, keberadaan becak masih kerap ditemukan di Ibukota. Di Kecamatan Senen, Jakarta Pusat sebanyak empat becak yang nekat beroperasi ditertibkan petugas, Rabu (6/1).

Ini sesuai Perda 8 tahun 2007 tentang Ketertiban Umum

Pantauan Beritajakarta.com, sempat ada aksi tarik menarik antara pemilik becak dengan petugas. Mereka menolak ditertibkan dengan berbagai alasan.

Camat Senen, Masroni mengatakan, penertiban dilakukan atas intruksi Wali Kota Jakarta Pusat, terkait banyaknya becak yang mulai beroperasi di sejumlah lokasi.

"Ini sesuai Perda 8 tahun 2007 tentang Ketertiban Umum, mereka umumnya di sekitar Pasar Kwitang, mereka parkir di jalan dan menyebabkan kemacetan," ujarnya, Rabu (6/1).

Setelah ditertibkan, kata Masroni, petugas secara berkala akan melakukan monitoring. Jika ditemukan becak maka akan dilakukan penghalauan.

"Sudah sering kita imbau, kalau membandel sanksinya jelas kita tertibkan, apalagi mangkalnya di lokasi pasar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 10 Becak Terjaring Razia di Cilincing

10 Becak di Cilincing Terjaring Razia

Senin, 04 Januari 2016 4369

31 Becak Terjaring Razia di Cilincing

31 Becak Terjaring Razia di Cilincing

Selasa, 22 Desember 2015 5315

 Satpol PP Amankan 10 Becak di Jl Kramat Jaya

10 Becak Diamankan di Jl Kramat Jaya

Rabu, 18 November 2015 3376

50 Becak Terjaring Razia di Penjaringan

50 Becak di Penjaringan Terjaring Razia

Minggu, 20 Desember 2015 6332

6 Becak di Cempaka Putih Diangkut Petugas

6 Becak Terjaring Razia di Cempaka Putih

Senin, 26 Oktober 2015 5319

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1006

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 847

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1341

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 737

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1211

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks