Malam Tahun Baru, Jakpus Siagakan 600 Satpol PP

Selasa, 29 Desember 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Rio Sandiputra 3837

Malam Tahun Baru, Jakpus Siagakan 600 Satpol PP

(Foto: doc)

Ratusan personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Jakarta Pusat akan dikerahkan untuk menjaga malam pergantian tahun. Mereka akan disebar di lima titik fokus pengamanan.

Petugas kami akan mulai berjaga dari jam 17.00 sampai pergantian tahun. Koordinasi dan persiapan semua sudah dilakukan

"Kita siagakan 600 personel untuk menjaga keamanan malam pergantian tahun," ujar Yadi Rusmayadi, Kasatpol PP Jakarta Pusat, Selasa (29/12).

Menurut Yadi, lima titik fokus pengamanan yakni di Kawasan Monas, Bundaran HI, Jalan Jendral Sudirman-MH Thamrin, Kawasan Patung Kuda dan pusat perayaan malam tahun baru Jakarta Pusat di Museum Prasasti.

Untuk di depan Museum Prasasti, Jalan Tanah Abang I akan ada 50 personel dan Kawasan Monas 60 personel Satpol PP. "Karena dua titik tersebut menjadi titik berkumpulnya warga saat merayakan tahun baru," katanya.

Sementara untuk di Bundaran HI pihaknya menerjunkan sebanyak 50 personel, Patung Kuda 20 personel dan di sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin diterjunkan sebanyak 40 personel. Sementara  untuk sisanya, menurutnya, akan ditempatkan di delapan kecamatan di Jakarta Pusat.

"Petugas kami akan mulai berjaga dari jam 17.00 sampai pergantian tahun. Koordinasi dan persiapan semua sudah dilakukan," tandas Yadi.

BERITA TERKAIT
 Malam Pergantian Tahun Akan Dipusatkan Di Pulau Tidung

Pesta Kembang Api akan Digelar di Jembatan Cinta

Selasa, 29 Desember 2015 5988

 Satpol PP Sita Kabel & Genset di Ulujami

Satpol PP Sita Kabel & Genset di Ulujami

Senin, 28 Desember 2015 57795

2700 Personil Satpol PP Bantu Pengamanan Malam Natal

2.700 Personel Satpol PP Bantu Pengamanan Natal

Kamis, 24 Desember 2015 4969

Rayakan Malam Tahun Baru, Dajrot dan Basuki Beda Panggung

Djarot akan Rayakan Malam Tahun Baru di Pantai Festival

Senin, 28 Desember 2015 9143

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1183

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1067

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1567

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 843

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 553

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks