Perempuan dan Anak Rentan Tindak Kekerasan

Selasa, 22 Desember 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 4710

Basuki: Masih Banyak Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak

(Foto: Yopie Oscar)

Kaum perempuan dan anak di Indonesia masih menjadi kelompok yang rentan terhadap segala bentuk kekerasan. Peran seluruh pemangku kepentingan diperlukan untuk menghapus tindak kekerasan yang terjadi selama ini.

Perempuan dan anak dengan jumlah hampir 80 persen dari total penduduk, masih menjadi kelompok masyarakat yang rentan terhadap bentuk kekerasan, eksploitasi, dan perlakuan diskriminatif lainnya

"Perempuan dan anak dengan jumlah hampir 80 persen dari total penduduk, masih menjadi kelompok masyarakat yang rentan terhadap bentuk kekerasan, eksploitasi, dan perlakuan diskriminatif lainnya," ujar Basuki Tjahaja Purnama, Gubernur DKI Jakarta, saat menjadi Inspektur Upacara (Irup) peringatan Hari Ibu, di IRTI Monas, Selasa (22/12).

Basuki mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk peduli terhadap permasalahan tersebut. Sebab, dengan begitu juga akan tercipta kesetaraan dan kondusifitas dalam mencapai tujuan pembangunan.

"Peran dari kaum laki-laki dan keluarga dalam pembangunan juga menjadi hal yang harus terus dikampamyekan dalam rangka penghapusan segala bentuk kekerasan terhadap perempuan dan anak," kata Basuki.

Menurut Basuki, di dalam keluarga harus diciptakan situasi yang nyaman dan aman. Sebab permasalahan yang timbul dalam keluarga, kerap kali menjadi akar tindak kekerasan dan kejahatan. "Sehingga seringkali muncul tindakan seperti kekerasan, kejahatan seksual, trafficking, pornografi, narkoba, kriminalitas, dan lain-lain," ucapnya.

Basuki pun mengajak perempuan di Ibukota untuk terus berkarya. Sehingga bisa memiliki kemandirian, kreatif, mandiri, dan inovatif. "Selamat Hari Ibu ke-87 bagi kita semua," tandas Basuki.

BERITA TERKAIT
 Status Hukum Anak Sebagai Korban di Jakarta Sebanyak 449 Kasus

449 Anak di DKI Jadi Korban Kekerasan

Kamis, 17 Desember 2015 6406

Djarot Minta Pencegahan Kekerasan Perempuan Menyasar Pemukiman Kumuh

Djarot: Kekerasan Perempuan Kerap Terjadi di Daerah Kumuh

Selasa, 24 November 2015 2952

150 Guru TK/PAUD Diberikan Pembinaan Tentang Kekerasan Anak

Guru TK/PAUD Diberikan Materi Pencegahan Kekerasan Anak

Selasa, 24 November 2015 4940

 Tambora Aktifkan Kembali PSM dan UEB-KUBE

Tambora Aktifkan Kembali PSM dan UEB-KUBE

Selasa, 24 November 2015 2826

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2089

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 895

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1377

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1767

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1245

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks