830 Botol Miras Disita dari Apartemen Gading Nias

Jumat, 18 Desember 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Widodo Bogiarto 4915

 830 Miras Dirazia Dari Apartemen Gading Nias Residence Kelapa Gading

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Petugas gabungan berhasil mengamankan 830 botol minuman keras (miras) berbagai merek dan oplosan dari Apartemen Gading Nias Residence, Jalan Pengangsaan Dua, Kelurahan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (18/12).

Razia dilakukan atas laporan penghuni apartemen yang resah

Razia miras tersebut melibatkan 60 personel dari Satpol PP, Polsek Metro Kelapa Gading, Koramil dan Polisi Militer Angkatan Laut (Pomal).

"Razia dilakukan atas laporan penghuni apartemen yang resah," kata Abdul Chalik, Camat Kelapa Gading.

Penghuni resah karena di lokasi tersebut kerap kali dimanfaatkan sekelompok penghuni lain untuk pesta miras. Apalagi di toko dan rumah makan di lantai 1 serta 2 diketahui menjual miras.  

“Seluruh miras kami angkut ke kantor kecamatan. Sedangkan pemilik toko dan rumah makan yang kedapatan menjual miras kami berikan peringatan untuk tidak kembali menjual miras,” tegas Abdul.

BERITA TERKAIT
81 Botol Minuman Keras di Sita di Pondok Pinang Timur

81 Botol Miras Disita di Pondok Pinang

Kamis, 08 Oktober 2015 4345

10 Ribu Botol Miras di Jaksel Dimusnahkan

Ramadan, Satpol PP Intensifkan Razia Miras

Jumat, 12 Juni 2015 4595

1.300 Botol Miras dan 14 WTS Dijaring Satpol PP Jaktim

Januari-Juni, 1.300 Botol Miras di Jaktim Disita

Kamis, 09 Juli 2015 3932

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1099

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 851

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1346

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 744

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1216

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks