Djarot: Sistem Informasi Kepegawaian Perlu Diperbaiki

Jumat, 04 Desember 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Lopi Kasim 4867

Djarot: Sistem Informasi Kepegawaian Perlu Diperbaiki

(Foto: Reza Hapiz)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menilai sistem informasi kepegawaian di DKI Jakarta perlu diperbaiki. Selain itu, sistem kepegawaian pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang berbasis digital update administratif diminta didistribusi hingga tingkat kota.

Sistem informasi kepegawaian kita memang perlu kita diperbaiki betul. Perlu pembenahan betul

Menurut Djarot, selama ini sistem informasi kepegawaian di DKI Jakarta masih belum maksimal. Alhasil, penghitungan tunjangan kinerja daerah (TKD), kenaikan pangkat dan mutasi atau promosi pejabat belum dapat tertata dengan baik.

"Sistem informasi kepegawaian kita memang perlu kita diperbaiki betul. Perlu pembenahan betul," kata Djarot, Jumat (4/12).

Dikatakan Djarot, seharusnya sistem informasi kepegawaian dapat menyajikan data kepegawaian secara cepat dan akurat. Sehingga, data yang disajikan dapat menjadi landasan dalam mengambil kebijakan dengan tepat.

Mengenai sistem informasi kepegawaian, lanjut Djarot, dirinya sempat marah saat menjadi Wali Kota Blitar. Saat dirinya menyambangi kantor kepegawaian daerah, banyak ditemui tumpukan berkas pegawai.

"Waktu di Blitar saya lakukan seperti itu, manteb banget Silpa kita. Saya jadi saya tahu persis, karena masuk dalam sistem kita semua," ujarnya.

Ditambahkan Djarot, selain digitalisasi data kepegawaian, pihaknya pun menginginkan pendistribusi input data. Untuk mempercepat informasi kepegawaian, pihaknya meminta update tidak tersentralisir di tingkat provinsi, melainkan tingkat kota pun dilibatkan.

BERITA TERKAIT
DKI Siapkan Juara MTQ ke Tingkat Nasional

DKI Siapkan Juara MTQ ke Tingkat Nasional

Jumat, 04 Desember 2015 5565

Dinas Kebersihan DKI Luncurkan Bank Sampah Berbasis Sibas

DKI Luncurkan Sistem Informasi Bank Sampah

Jumat, 27 November 2015 4593

Diskominfomas DKI Siapkan Sistem e-Restribusi

Diskominfomas DKI Siapkan Sistem e-Restribusi

Selasa, 22 September 2015 2928

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1604

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 866

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1361

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1746

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1230

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks