Angka DBD Nihil, Kecamatan Makasar Raih Plakat Hijau

Rabu, 02 Desember 2015 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 4832

Angka DBD Nihil, Kecamatan Makasar Raih Plakat Hijau

(Foto: Nurito)

Karena berhasil menekan penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) hingga titik nol selama 2015, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, mendapat plakat hijau dari Suku Dinas (Sudin) Kesehatan Jakarta Timur.

Target kami ke depan, kasus DBD di Jakarta Timur di 10 kecamatan nol

Sekretaris Kota Jakarta Timur, Junaidi, berharap prestasi Kecamatan Makasar dapat diikuti wilayah lain sehingga Jakarta Timur bebas dari DBD.

"Target kami ke depan, kasus DBD di Jakarta Timur di 10 kecamatan nol,” ujar Junaidi, usai menyerahkan plakat pada Wakil Camat Makasar, Tri Saptanti di kantor Wali Kota, Rabu (2/12).

Untuk mencapai target agar Jakarta Timur benar-benar terbebas dari DBD, sambung Junaidi, pelaksanaan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) setiap hari Jumat harus terus digalakkan.

 

Wakil Camat Makasar, Tri Saptanti menambahkan, penghargaan ini berkat kerja keras masyarakat dan para Jumantik yang bersemangat dalam menggalakkan PSN.

“Kadang PSN dilakukan dua kali seminggu, untuk mencegah timbulnya kasus DBD. Terutama para Jumantik untuk bekerja lebih giat lagi,” ujar Tanti.

BERITA TERKAIT
November, Kasus DBD di Jaksel Nihil

November, Kasus DBD di Jaksel Nihil

Senin, 30 November 2015 2647

Basuki akan Naikan Honor Jumantik

Basuki akan Naikkan Honor Jumantik

Kamis, 26 November 2015 16252

448 Warga Jakbar Terjangkit DBD

448 Warga Jakbar Terjangkit DBD

Jumat, 16 Oktober 2015 3160

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1203

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1082

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1582

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 582

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 848

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks